Menu

Ada Cinta Laura dan Enzy Storia, L'Oréal Paris Melangkah di Paris Fashion Week Boyong Misi Pemberdayaan Perempuan, Ciamik Banget!

25 September 2024 12:45 WIB
Ada Cinta Laura dan Enzy Storia, L'Oréal Paris Melangkah di Paris Fashion Week Boyong Misi Pemberdayaan Perempuan, Ciamik Banget!

L'Oréal Paris melangkah ke Paris Fashion Week (Istimewa)

HerStory, Jakarta —

Brand kecantikan ternama di dunia, L'Oréal Paris kini kembali menegaskan komitmennya untuk mendukung pemberdayaan perempuan. Hal itu terlihat pada partisipasinya di Paris Fashion Week 2024 lho Beauty!

Tentu saja partisipasi L'Oréal Paris di Paris Fashion Week tahun ini menjadi lebih istimewa dengan membawa misi untuk menyebarluaskan Stand Up Against Street Harassment, sebuah gerakan yang telah berjalan sejak 2020 dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pelecehan di ruang publik. 

Hal ini sejalan dengan pesan "Because We're Worth It" yang tak hanya mengajak kaum perempuan untuk merayakan kecantikan, tetapi juga memperjuangkan nilai dan keselamatan kaum perempuan, terutama dalam melawan pelecehan di ruang publik. 

"Kami percaya bahwa setiap perempuan memiliki nilai yang harus dirayakan, dan ini termasuk hak mereka untuk merasa aman di ruang publik. Pelecehan dapat meruntuhkan harga diri perempuan; hal ini tak sejalan dengan tujuan brand yang ingin terus membangun “worth” atau nilai kaum perempuan. Karenanya, sebagai brand yang berkomitmen untuk memberdayakan perempuan melalui kecantikan dan kepercayaan diri," ujar Ceren Hepyalniz, Brand General Manager L’Oréal Paris.

"L'Oréal Paris terus berupaya dalam meningkatkan kesadaran akan isu ini dan memberikan edukasi mengenai langkah konkret yang dapat diambil untuk melakukan intervensi. Dengan mengusung Walk Your Worth di Paris Fashion Week 2024, kami berharap dapat menginspirasi lebih banyak perempuan untuk berani melawan ketidakadilan dan menunjukkan bahwa mereka layak untuk dihargai," lanjutnya.

Di Indonesia, pelecehan di ruang publik masih menjadi isu sosial yang serius. Berdasarkan studi yang dilakukan oleh IPSOS dan L'Oréal Paris pada tahun 2021, 8 dari 10 perempuan pernah mengalami pelecehan di ruang publik, dan 91% orang yang menyaksikannya tak tahu harus berbuat apa.

Berkomitmen untuk terus memberdayakan perempuan, baik melalui produk kecantikan maupun melalui upaya melawan ketakadilan sosial, bersama Right To Be, L'Oréal Paris mengembangkan Teknik Intervensi 5D (Dialihkan, Dilaporkan, Didokumentasikan, Ditegur, Ditenangkan) yang dirancang untuk mengatasi kendala tonic immobility dan bystander effect, dimana saksi atau korban seringkali memilih diam karena takut atau tak tahu apa yang harus dilakukan. 

Memasuki tahun ke-7 pergelaran Paris Fashion Week yang mengusung tema "Le Defile Walk Your Worth", L'Oréal Paris kembali menggandeng Cinta Laura, Enzy Storia, dan Bubah Alfian untuk membawa nama Indonesia ke panggung global bersama Kendall Jenner, Camilla Cabello, Viola Davis, Eva Longoria dan bintang global besar lainnya sekaligus mengajak perempuan Indonesia untuk tampil percaya diri, menerima diri apa adanya, dan berani menunjukkan siapa mereka sebenarnya.

"Saya merasa terhormat dapat mewakili Indonesia di ajang bergengsi ini sambil mengusung misi yang sangat penting. Memberdayakan perempuan tidak hanya mengingatkan akan nilai mereka dengan merasa cantik, tetapi juga memastikan mereka merasa aman untuk mengekspresikan diri dan beraktivitas di ruang publik," kata Cinta Laura, Brand Ambassador & Spokesperson of L'Oréal Paris yang berpartisipasi dalam Paris Fashion Week 2024.

"Melalui partisipasi saya di Paris Fashion Week tahun ini, saya ingin menunjukkan kepada dunia bahwa pesona perempuan Indonesia tidak hanya bersinar dari luar, tetapi juga mencerminkan kekuatan dan keberanian mereka untuk mendukung sesama dan melawan ketidakadilan sosial," pungkas Enzy Storia, L'Oréal Paris Worth It Squad yang juga akan melangkah di runway PFW 2024. 

Tahun ini, L'Oréal Paris juga mengundang Louisse Scarlett, seorang beauty live streamer yang dengan kerja keras dan ketekunannya berhasil menjadi salah satu figur inspiratif di dunia kecantikan lho Beauty! 

Berawal dari sesi live streaming sederhana di rumah, kini Louisse pun diundang oleh L'Oréal Paris untuk menjadi Beauty Insider yang melakukan live streaming selama 50 jam nonstop untuk memberikan akses eksklusif ke belakang panggung, proses persiapan, serta momen-momen istimewa dari ajang mode bergengsi ini.

Untuk memastikan para ikon tampil percaya diri di runway PFW 2024, L'Oréal Paris mempersembahkan rangkaian produk kecantikan yang dirancang untuk menonjolkan keunikan dan kecantikan alami mereka;

  1. Le Matte Resistance Liquid Lipstick: Lipstik matte yang transferproof hingga 16 jam, diperkaya dengan hyaluronic acid untuk menjaga kelembapan bibir, menghasilkan pigmentasi intens hanya dalam satu kali usapan.
  2. Color Riche Lipstick: Dilengkapi dengan hyaluronic acid, lipstik berwarna intens dan tahan lama ini memberikan hasil akhir powdery matte yang elegan, membantu perempuan mengekspresikan diri dengan penuh percaya diri, sesuai dengan semangat "Walk Your Worth."
  3. Panorama Mascara: Maskara smudgeproof dan waterproof yang dapat memberikan efek bulu mata lebih bervolume dan panjang dan dilengkapi dengan aplikator unik yang dapat menjangkau setiap helai bulu mata – mempertajam tampilan mata untuk memancarkan pesona perempuan yang kuat dan berani.
  4. Glycolic Bright Melasyl Serum: Serum wajah dengan formula kuat yang efektif mencerahkan kulit serta menyamarkan dark spots dan noda bekas jerawat, untuk tampilan kulit yang lebih cerah dan merata.
  5. Extraordinary Oil: Serum yang dapat melindungi dan menutrisi rambut dari kerusakan akibat styling serta menampilkan kilau alami rambut yang semakin menyempurnakan pesona perempuan Indonesia.

Baca Juga: Cinta Laura Spill Adegan yang Pacu Adrenalin di Film Panggonan Wingit 2: Miss K, Apa Sih Tantangannya?

Baca Juga: Enzy Storia dan Hesti Purwadinata Spill Pengalamannya Coba Treatment Ultherapy

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan