Menu

Moms dan Dads Hari Tahu, Ini 5 Penyebab Anak Alami Speech Delay

09 Oktober 2024 16:00 WIB
Moms dan Dads Hari Tahu, Ini 5 Penyebab Anak Alami Speech Delay

Ilustrasi anak mengalami speech delay (Getty Images/Edited By HerStory)

HerStory, Jakarta —

Moms, Dads apakah si kecil mengalami speech delay? Kalian pasti tahu jika speech delay merupakan kondisi saat anak mengalami keterlambatan bicara atau anak mengalami hambatan saat berkominasi secara verbal.

Fyi nih Moms, biasanya anak akan belajar bicara sejak usia 0 hingga 6 tahun. Bahkan menurut Jolongo dikutip dari sindikasi konten yoursay.id, anak-anak usia 5 tahun biasanya sudah menguasai hampir 800 kata. Sementara anak usia 6 tahun biasanya akan belajar 6 sampai 10 kata setiap harinya.

Jika Moms dan Dads merasa anak mengalami speech delay, sebaiknya kenali dulu faktor yang bisa menyebabkannya, cusss simak berikut ini.

1. Kecerdasan anak rendah

Moms, setiap anak memang perkembangan otaknya berbeda-beda. Meski begitu, dalam urusan komunikasi verbal, memang ada hubungannya dengan kecerdasan inteltual atau Intelligence Quotient (IQ) yang meliputi tentang pemahaman, nalar, dan kemampuan kognitif.

2. Ada Kaitannya dengan Kondisi Ibu Saat Hamil

Moms, kamu pasti tahu jika saat hamil, para Moms tak dianjurkan merasa capek secara fisik apalagi mental, hal itu akan memengaruhi perkembangan janin. Bukan itu saja, pola makan saat hamil pun sangat berpengaruh terhadap perkembangan calon bayi kamu, maka dari itu kamu harus selalu makan yang sehat dan bergizi.

3. Sering menggunakan gerakan tubuh dan ekspresi wajah

Saat anak terlalu sering menggunakan ekspresi wajah atau gerakan tubuhnya untuk mengomunikasikan apa yang dinginkan atau yang dirasakannya, biasanya anak lebih nyaman melakukan hal itu dibandingkan mengeluarkan kata-kata.

4. Si Kecil mengalami Disastria

Moms, Dads tahukah kalian jika si kecil bisa mengalami disastria, yaitu kondisi saat otot yang digunakan untuk berbicara terasa lemah dan sulit dikendalikan. Salah satu contoh kondisinya saat anak sulit mengucapkan huruf 'R'. Di sisi lain, ternyata ukuran lidah panjang atau pendek bisa berpengaruh terhadap keterlambatan bicara lho.

Baca Juga: Moana Hingga Air Rumi Akbar Alami Speech Delay, Dokter Spill Cara Mengatasinya, Simak Yuk Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan