Gallery of Art: Arts Beyond Boundaries Apurva Kempinski Bali (Herstory/Azka Elfriza)
The Apurva Kempinski Bali konsisten menjalankan komitmennya terhadap kesetaraan dengan senantiasa berbagi panggung dengan para talenta lokal untuk tampil dan menunjukkan kreativitas mereka sembari merayakan keberagaman Indonesia.
Kini, di akhir tahun 2024 The Apurva Kempinski Bali bekerja sama dengan Diego Berel selaku seorang pelukis berbakat yang juga seorang anak dengan kebutuhan khusus untuk mengekspresikan ketangguhannya dalam menghadapi tantangan melalui warna-warna di kanvas, mempersembahkan pameran eksklusif bertjuk ‘Gallery of Art: Arts Beyond Boundaries'.
Dalam pameran ini, seenggaknya ada 13 lukisan karya Diego Berel yang ditunjukkan untuk memperlihatkan bahwa seni adalah hak setiap individu, tanpa memandang latar belakang atau kemampuan.
Dalam kariernya, Diego sudah memperlihatkan bakat yang sangat luar biasa dan bisa menjadi contoh nyata dari semangat kebhinekaan.
Pria kelahiran Jakarta itu telah memamerkan berbagai seni visual, termasuk lukisan abstrak, dalam beberapa pameran lukisan di Jakarta, Bali, London, dan Kuala Lumpur lho Beauty!
Bahkan, Diego juga menghadiri beberapa pameran daring luar negeri di London, Los Angeles, dan Tokyo.
Awalnya, ibunya yakni Sandra menceritakan bahwa kemampuan melukis Diego mulai tampak setelah ia masuk ke sekolah berkebutuhan khusus.
"Setelah kami masukkan Diego selama tiga bulan di sekolah tersebut, kami mendapatkan report bahwa Diego memiliki kesenangan di melukis. Begitu kami melihat bahwa Diego punya bakat di melukis, kami bekerja sama dengan pihak sekolah untuk terus melatih Diego sehingga kemampuannya semakin bagus," ujar sang ibu.
Jika kamu ingin melihat karya seni Diego, pameran ini dibuka untuk umum mulai tanggal 29 November 2024 di Pendopo Lobby.
Pameran ini digagas dengan tujuan untuk membangkitkan semangat juang di segala rintangan. Selanjutnya, pameran ini dibuat untuk memberikan motivasi dalam sebuah perjalanan untuk mengubah hambatan menjadi pencapaian, membangun kepercayaan diri, dan membentuk karakter yang kuat secara profesional.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.