Menu

Bukan hanya untuk Hiburan, Video TikTok Bantu Promosikan Produk UMKM di E-Commerce, Bagaimana Caranya?

17 Maret 2025 23:56 WIB
Bukan hanya untuk Hiburan, Video TikTok Bantu Promosikan Produk UMKM di E-Commerce, Bagaimana Caranya?

Fitur di TikTok membantu UMKM mempromosikan produknya (istimewa)

HerStory, Jakarta —

Beauty, di era digitalisasi seperti ini, memang banyak hal terjadi di dunia maya. Itu sebabnya banyak orang tak bisa lepas dari yang namanya sosial media, salah satunya TikTok.

Sebelumnya, TikTok memang dikenal sebagai platform video pendek hanya untuk hiburan saja, tapi seiring berjalannya waktu, TikTok pun makin mengeluarkan banyak inovasi, salah satunya fitur video yang bisa disematkan keranjang kuning sehingga yang melihat video tersebut bisa langsung belanja, dan ada juga TikTok Shop untuk berbelanja.

Menurut Communications Director, TikTok Indonesia, Anggini Setiawan TikTok memiliki sistem rekomendasi sehingga para pelaku usaha bisa dengan mudah mempromosikan produknya sesuai dengan target marketnya.

"Dibilang TikTok itu sosial media itu gak akurat karena bukan hanya menyediakan hiburan. Di TikTok sendiri, satu video yang diunggah akan dibagi ke banyak ke pengguna. TikTok sendiri memiliki sistem rekomendasi yang terpersonalisasi sehingga langsung menyasar ke target marketnya itu sebabnya melalui video TikTok para pelaku usaha bisa menaikan penjualan di tiktok, termasuk di bulan Ramadan seperti sekarang," tutur Anggi dikutip pada Senin (17/3/2025).

Karena TikTok bisa membantu para pelaku usaha, Anggi pun menegaskan jika pihaknya terus berkolaborasi dengan Tokopedia sebagai e-commerce agar bisa menaikan penjualan dan berdampak pada ekonomi Indonesia.

"Kami terus mencari jalan untuk tumbuh bersama. Bagaimana TikTok bisa mendukung Tokopedia. Sinergi ini jangkauannya bisa 100 juta pengguna, dari TikTok sendiri 135 juta pengguna di Indonesia yang datang ke tiktok setiap bulannya," tutur Anggi.

Selaras dengan itu, Aditia Grasio Nelwan menjelaskan jika di bulan puasa seperti sekarang transaksi di Tokopedia dan TikTok Shop naik berkali-kali lipat apalagi di waktu sahur.

"Waktu yang digemari masyarakat belanja itu waktu sahur. Kita lihat transaksinya naik 10 kali waktu sahur," tutur Adit dalam kesempatan yang sama.

Membuktikan pernyataan Anggi, Mutiara Nisa Rozdianda sebagai pemilik brand Kurma Alif, Safiya, Herati, Timur Tengah, dan Dari Bumi mengaku usahanya bisa makin maju berkat adanya keranjang kuning di video TikTok.

"Mulai dari bisa naro keranjang kuning, itu sangat membantu apalagi jika videonya trending. Fitur keranjang kuning ini mempermudah untuk kami yang modalnya gak sebanyak itu. Selain itu, di TikTok untuk buat strategi iklan sangat enak karena reach dan lainnya terukur," tutur Mutiara.

Baca Juga: Di Tengah Isu Ekonomi Lesu, Pasar UMKM Berjaya di Global! Kemendag Akui Perkuat Sinergi Ekspor Barang

Baca Juga: Menko PMK, Cak Imin Sampaikan Dukungan untuk UMKM dan Sambangi Sundown Markette di GBK: Tahun Depan Harus Makin Sukses!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan