Menu

Moms Tiati Jadi Masalah Serius, Intip Yuk Cara Mengatasi Gusi Bengkak

18 Maret 2025 19:00 WIB
Moms Tiati Jadi Masalah Serius, Intip Yuk Cara Mengatasi Gusi Bengkak

Ilustrasi pembengkakan gusi. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Moms, apakah kamu sedang merasakan gusi yang bengkak? Kondisi ini bisa sangat menyakitkan dan membuat aktivitas sehari-hari terasa tidak nyaman, kamu pasti merasakan, kan? Menurut dr. Riza Marlina di laman Alodokter, gusi bengkak adalah kondisi di mana gusi tampak memerah, menonjol, terasa nyeri, dan bahkan bisa mudah berdarah. Penyebab utama dari kondisi ini biasanya berkaitan dengan masalah gigi atau gusi, tetapi ada juga faktor lain yang bisa menyebabkan gusi bengkak. Mari kita bahas lebih lanjut mengenai penyebab dan cara mengatasi gusi bengkak.

"Gusi bengkak ialah kondisi ketika gusi menonjol, memerah, nyeri dan mudah berdarah kondisi ini umumnya terjadi akibat penyakit di gigi atau gusi tetapi juga bisa disebabkan oleh hal lain dimana ada beberapa penyebab gusi bengkak," tutur dr. Riza Marlina dikutip Herstory, Selasa (18/3/2025).

Penyebab Gusi Bengkak

Gusi bengkak bisa disebabkan oleh beberapa hal Beauty, cusss simak berikut ini:

Radang Gusi (Gingivitis)

Radang gusi adalah salah satu penyebab utama gusi bengkak. Kondisi ini terjadi akibat penumpukan plak pada gigi yang mengiritasi gusi. Jika tidak segera ditangani, radang gusi dapat berkembang menjadi penyakit gusi yang lebih serius.

Infeksi

Infeksi bakteri di sekitar gusi atau gigi juga bisa menyebabkan gusi bengkak. Infeksi ini bisa disebabkan oleh kebersihan mulut yang buruk atau masalah kesehatan lain yang memengaruhi gusi.

Kekurangan Vitamin B dan C

Kekurangan vitamin B dan C dalam tubuh dapat menyebabkan gusi bengkak dan bahkan perdarahan. Kedua vitamin ini penting untuk menjaga kesehatan gusi dan jaringan tubuh lainnya.

Cara Mengatasi Gusi Bengkak

Jika kamu mengalami gusi bengkak, penting untuk mencari tahu penyebabnya terlebih dahulu. Namun, ada beberapa langkah mandiri yang bisa membantu mengurangi keluhan dan mempercepat pemulihan, antara lain:

Kumur dengan Air Garam Hangat

Air garam hangat dapat membantu mengurangi peradangan pada gusi dan menghilangkan kuman yang mungkin ada di area gusi yang bengkak. Cukup larutkan satu sendok teh garam dalam segelas air hangat, lalu kumur-kumur selama beberapa detik.

Kompres Hangat atau Dingin

Kompres hangat atau dingin di sisi wajah yang mengalami gusi bengkak dapat membantu meredakan rasa nyeri dan bengkak. Pilih kompres dingin jika bengkaknya terasa sangat nyeri atau kompres hangat jika kamu ingin meredakan peradangan.

Minum Lebih Banyak Air Putih

Memperbanyak konsumsi air putih membantu menjaga kelembapan mulut dan mengurangi iritasi pada gusi. Selain itu, air putih juga membantu membilas kuman atau bakteri yang mungkin ada di dalam mulut.

Konsumsi Obat Antinyeri

Jika rasa sakitnya cukup mengganggu, kamu bisa mengonsumsi obat antinyeri seperti paracetamol sesuai dosis yang dianjurkan untuk membantu meredakan nyeri sementara.

Namun, jika keluhan berlanjut atau semakin parah, sangat disarankan untuk menemui dokter gigi. Dokter akan dapat memastikan penyebab pasti dari gusi bengkak dan memberikan penanganan yang lebih tepat.

Pencegahan Agar Gusi dan Gigi Tetap Sehat

Untuk mencegah masalah gusi dan gigi, ada beberapa kebiasaan yang perlu kamu lakukan secara rutin:

Sikat Gigi Dua Kali Sehari

Pastikan untuk menyikat gigi minimal dua kali sehari dengan pasta gigi yang mengandung fluoride. Kebersihan gigi yang baik akan mencegah penumpukan plak yang bisa menyebabkan gusi bengkak.

Kumur dengan Obat Kumur

Menggunakan obat kumur yang mengandung antiseptik dapat membantu membunuh bakteri penyebab infeksi di mulut dan menjaga kesehatan gusi.

Bersihkan Sela-Sela Gigi

Gunakan benang gigi atau sikat gigi interdental untuk membersihkan sela-sela gigi yang sulit dijangkau oleh sikat gigi biasa. Ini membantu mencegah penumpukan plak yang bisa menyebabkan peradangan pada gusi.

Sikat Lidah

Jangan lupa untuk menyikat lidah dengan lembut. Lidah yang bersih dapat membantu mengurangi bakteri di dalam mulut yang bisa menyebabkan masalah pada gusi.

Batasi Konsumsi Makanan Manis

Makanan manis dapat memicu pertumbuhan bakteri di mulut yang merusak gusi dan gigi. Batasi konsumsi makanan manis dan pastikan untuk selalu menyikat gigi setelah makan makanan manis.

Periksa Gigi ke Dokter Gigi Secara Rutin

Jangan lupa untuk memeriksakan gigi ke dokter setidaknya setiap enam bulan sekali. Pemeriksaan rutin akan membantu mendeteksi masalah gigi dan gusi sejak dini, sehingga bisa ditangani sebelum menjadi lebih serius.

"Untuk penanganan lebih lanjut sebaiknya anda temui dokter gigi agar bisa dipastikan penyebabnya dan bisa ditangani lebih tepat sesuai penyebab yang mendasari," saran dr. Riza.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan