Ilustrasi seorang wanita memperhatikan tanggak kedaluwarsa serta label gizi saat berbelanja bahan makanan. (pinterest/freepik)
Sudah menuju akhir bulan, pasti ada saja deh godaan yang tak tertahankan akan suatu barang atau mungkin pengeluarkan mendadak yang membuat keuangan semakin membengkak dan hancur!
Namun, kamu harus bisa mengaturnya dengan cermat agar keuangan masih tetap stabil dan tak memakai banyak tabungan. Lalu, apakah ada cara yang tepat untuk berhemat menuju akhir bulan ini?
Tentunya ada, dong. Intip yuk Moms!
Sebelum berangkat ke toko atau membuka aplikasi belanja online, penting untuk membuat daftar barang yang benar-benar dibutuhkan. Daftar ini akan menjadi panduan utama agar belanja lebih terarah dan tak tergoda membeli barang yang sebenarnya tak diperlukan.
Menentukan anggaran sejak awal adalah langkah penting untuk mencegah pengeluaran yang tak terkendali. Idealnya, alokasikan dana tertentu dan usahakan untuk tak melebihi batas tersebut. Jika berbelanja secara langsung, membawa uang tunai sesuai kebutuhan bisa menjadi cara efektif agar tak tergoda berbelanja lebih.
Menjelang Lebaran, banyak toko dan platform e-commerce menawarkan promo menarik. Ini adalah waktu yang tepat untuk membeli kebutuhan dengan harga lebih murah. Namun, tetap perlu waspada—tak semua yang berlabel "diskon" berarti lebih murah. Bandingkan harga terlebih dahulu dan pastikan benar-benar hemat.
Melihat barang lucu atau menarik memang menggoda, apalagi jika sedang diskon. Namun, sebelum membeli, beri jeda waktu satu hingga dua hari. Jika setelah itu kamu masih merasa perlu dan yakin barang tersebut akan digunakan, barulah pertimbangkan untuk membelinya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.