Ilustrasi wanita punya pipi tembem (Freepik/Edited by HerStory)
Beauty, siapa sih yang nggak pengen punya pipi tirus dan wajah lebih tegas? Tapi jujur aja, nggak semua orang nyaman dengan tindakan medis seperti facelift atau tanam benang. Nah, kabar baiknya, ada cara yang lebih alami dan simpel buat kamu yang pengen tampil dengan wajah lebih ramping, salah satunya adalah mengunyah permen karet. Iya, beneran, tau!
Menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter, saat kamu mengunyah permen karet, otot-otot di sekitar pipi seperti otot masseter, buccinator, dan zygomaticus major jadi aktif bekerja. Kalau dilakukan rutin, otot-otot ini bisa jadi lebih kencang.
"Mengunyah permen karet setiap hari bisa membantu mengencangkan otot-otot di area pipi (seperti otot masseter, buccinator, dan zygomaticus major). Saat ototnya mengencang, pipi yang semula tampak tembab atau menggelambir bisa tampak lebih tirus," tutur dr. Nadia.
Hasilnya? Pipi yang tadinya tembam atau menggelambir bisa terlihat lebih terangkat dan tirus.
Tapi, jangan asal pilih permen karet ya. Hindari yang mengandung gula karena bisa bikin masalah baru kayak karies gigi, infeksi mulut, bahkan berkontribusi ke berat badan naik. Pilihlah permen karet yang bebas gula (sugar-free) agar aman dikunyah tiap hari.
"Namun, ada banyak jenis permen karet yang tersedia di pasaran. Agar tidak malah memicu masalah kesehatan, seperti kegemukan, karies gigi, infeksi dalam rongga mulut, dan sebagainya, maka disarankan untuk memilih permen karet yang bebas dari gula," jelas dr. Nadia lagi.
Selain Permen Karet, Ini Dia Cara Lain Biar Pipi Lebih Ramping:
Nggak cuma tubuh aja yang butuh olahraga, wajah juga! Gerakan simpel seperti mengembungkan pipi atau menyebut huruf vokal berulang kali bisa bantu mengencangkan otot wajah.
Kurangi konsumsi makanan tinggi gula, garam, dan lemak jahat. Gantilah dengan makanan tinggi serat, protein, dan kaya antioksidan. Tubuh sehat, wajah pun ikut bahagia.
Kurang minum bisa bikin wajah terlihat bengkak karena tubuh menahan cairan. Jadi, pastikan kebutuhan cairanmu terpenuhi, ya!
Tidur cukup dan pakai bantal yang agak tinggi bisa bantu mencegah wajah bengkak saat bangun tidur.
Berat badan ideal tentu sangat berpengaruh ke bentuk wajah. Olahraga nggak cuma bagus buat tubuh, tapi juga bantu pipi terlihat lebih ramping.
Trik visual ini sering terlupakan, padahal efektif! Gaya rambut yang pas bisa memberikan ilusi wajah lebih panjang dan tirus.
Kalau kamu pengen hasil yang lebih cepat dan permanen, pilihan medis seperti facelift, tanam benang, atau liposuction bisa jadi solusi. Tapi pastikan kamu konsultasi dulu dengan dokter kulit atau dokter bedah plastik yang terpercaya, ya!
Jadi, pipi tirus itu bukan mimpi. Dengan kebiasaan sehat dan konsisten, kamu bisa dapetin wajah lebih ramping tanpa harus lewat meja operasi. Yuk, mulai dari hal kecil seperti ngunyah permen karet (yang bebas gula, tentu saja)!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.