Menu

Hati-hati Moms! Ini Alasan Mengapa Membersihkan Telinga Bayi jadi Sangat Berisiko

28 Mei 2021 09:00 WIB
Hati-hati Moms! Ini Alasan Mengapa Membersihkan Telinga Bayi jadi Sangat Berisiko

Ilustrasi membersihkan telinga bayi. (Medium/Edited by HerStory)

HerStory, Bandung —

Merawat dan mengurus anak terutama pada bayi yang baru lahir tak dapat dilakukan secara sembarangan. Salah satunya adalah merawat kebersihan telinga anak.

Saat bertemu bidan atau suster, Moms perlu bertanya cara-cara membersihkan tubuh anak termasuk telinga kepada bidan atau perawat bayi.

Dikutip dari berbagai sumber, (28/05/2021) pada bayi yang baru lahir, biasanya pembersihan tubuh dan telinga bayi dilakukan dengan mengelap di bagian luarnya saja.

Hal ini karena pada tubuh anak masih banyak terdapat jaringan lemak. Bahkan di usia anak sekolah, pembersihan telinga cukup dilakukan di luarnya saja.

Jika berusaha mengambil kotoran telinga secara tidak hati-hati, bisa-bisa kotoran itu malah terdorong ke dalam, Moms.

Jika kotoran terdorong ke dalam, tentu akan lebih sulit lagi mengeluarkannya. Maka dari itu, Moms bisa menggunakan minyak pelunak kotoran telinga.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.