Menu

Dijamin Bisa Tirus! Gerakan Yoga Wajah Ini Ampuh Kurangi Lemak di Pipi

04 Juni 2021 12:15 WIB
Dijamin Bisa Tirus! Gerakan Yoga Wajah Ini Ampuh Kurangi Lemak di Pipi

Ilustrasi Yoga Wajah. (Pixabay/Edited by HerStory)

HerStory, Bandung —

Memiliki pipi tirus memang menjadi idaman semua orang. Sebagian orang pun merasa terganggu dengan ukuran pipi yang besar. Adanya rasa kurang nyaman dengan pipi yang cukup besar kadang membuat sebagian besar orang merasa kurang percaya diri.

Untuk mengatasi hal itu, rutin lakukan gerakan yoga wajah untuk membuat pipi tirus!

1. The Duck Face

Gerakan ini membuat pusat otot pipi bekerja. Ulangi sebanyak 15 kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

2. The Half Cringe

Lakukan gerakan ini hingga garis pada leher telah terlihat. Artinya, otot pada wajah, terutama pipi mulai bekerja. Ulangi gerakan hingga 15 kali.

3. The Fish Face

Gerakan ini mampu membuat otot leher dan pipi anda tertarik lebih ekstra. Ketika melakukan gerak ini, tahan sekitar 10 detik dan ulangi sebanyak 15 kali.

4. Cheekbone Sculptor

Tulang pipi yang tinggi dapat membuat pipi semakin terlihat gemuk. Dengan melakukan gerakan Cheekbone Sculptor, pipi akan terlihat tirus. Ketika melakukan gerakan ini, tahan sekitar 30 detik.

5. Closed Eyes

Gerakan menutup mata ternyata dapat membuat pipi tirus, lho. Caranya, tutup mata sekeras mungkin untuk dapat merasakan tekanan tinggi pada wajah. Ketika melakukan gerakan ini, tahan hingga 3 detik dan ulangi sebanyak 15 kali.

Itulah beberapa gerakan yoga wajah untuk membuat pipi tirus. Selamat mencoba!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan