Menu

Berbentuk Sirup Rasa Raspberry, Panadol Anak Bisa Jadi Pilihan Para Moms Jika Si Kecil Demam!

16 Juni 2021 12:30 WIB
Berbentuk Sirup Rasa Raspberry, Panadol Anak Bisa Jadi Pilihan Para Moms Jika Si Kecil Demam!

Ilustrasi demam pada anak. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Bukan cuma orang dewasa, suhu tubuh anak juga kerap kali mengalami kenaikan. Ketika ini terjadi, anak akan mengalami demam tinggi yang tentunya membuat para orang tua khawatir.

Demam pada anak bisa disebabkan banyak hal, seperti setelah melakukan vaksinasi atau mungkin terkena infeksi virus atau bakteri. Tapi, demam pada anak biasanya akan mereda dalam beberapa hari.

Namun, jika orang tua cemas akan kondisi kesehatan anaknya, bisa menggunakan obat penurun panas seperti Panadol Anak.Berbentuk sirup, obat ini akan dengan mudah dikonsumsi oleh si kecil.

Panadol Anak Sirup Rasa Raspberry ini ditujukkan untuk anak berusia 1 sampai 6 tahun. Panadol Anak Sirup Rasa Raspberry meredakan sakit kepala dan nyeri tumbuh gigi dan menurunkan demam yang menyertai flu dan demam sesudah vaksinasi secara cepat dan efektif.

Formulasi khusus untuk anak-anak usia 1-6 tahun bisa meredakan demam dengan cepat dan ramah untuk lambung anak, jika diminum sesuai dosis dan aturan pakai. Tersedia dalam rasa raspberry yang disukai anak-anak.
Jangan melebihi dosis yang di anjurkan, atau menurut aturan dokter. 

  • Anak usia 1 sampai 2 tahun dosis 3,75 ml
  • Anak usia 2 sampai 3 tahun dosis 5 ml
  • Anak usia 4 sampai 5 tahun dosis 7,5 ml
  • Anak usia 6 tahun dosis 10 ml
  • Anak di atas 6 tahun gunakan Panadol Anak-anak tablet kunyah 2-12 tahun

Panadol Anak-anak syrup 1-6 tahun tak dianjurkan untuk anak di bawah 2 bulan. Aturan Pakai: 3 -4 kali sehari. Boleh diberikan langsung atau dicampur dengan air atau sari buah. Minimum interval penggunaan dosis adalah 4 jam dan tak melebihi 4 kali dalam 24 jam. Jangan melebih dosis yang dianjutkan atau menurut aturan dokter, jika sakit berlanjut hubungi dokter.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana