Menu

Hidup Gak Perlu Neko-neko, Begini Upaya Jaga Lingkungan dengan Cara #BeliYangBaik, Moms!

18 Juli 2021 18:35 WIB
Hidup Gak Perlu Neko-neko, Begini Upaya Jaga Lingkungan dengan Cara #BeliYangBaik, Moms!

Upaya Jaga Lingkungan dengan cara #BeliYangBaik (SiaranPress/WWF-Indonesia)

Apalagi saat ini kehidupan perkotaaan yang serba praktis, mendorong pola hidup masyarakat yang jauh lebih konsumtif.

Hal tersebut tentu dapat memberikan dampak buruk bagi lingkungan sekitar, seperti meningkat jumlah sampah, kerusakan ekosistem, dan lainnya.

Nggak hanya berdampak pada lingkungan, manusia pun juga turut merasakan dampak buruk yang dihasilkan dari lingkungan yang rusak, seperti banjir, gersang, dan lainnya.

Pernyataan ini pun didukung oleh Janna Soekasah-Joesoef yang sehari-harinya bekerja di dunia industri fashion. Menurutnya, kehidupan yang konsumtif dapat memberikan dampak buruk bagi lingkungan.

Oleh karena itu, sebagai artis yang benaung di dunia industri fashion, Janna pun mengaku bahwa ia memanfaatkan sisa kain sebagai bahan baku produksi.

“Sebagai pelaku industri, berangkat dari kesadaran akan dampak lingkungan yang disebabkan industri fashion, kami berinovasi salah satunya dengan memanfaatkan sisa kain sebagai bahan baku produksi. Dengan demikian, kami harap dapat berkontribusi pada penghematan sumber daya alam dan mengurangi limbah industri”, jelas Janna.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Suci Risanti Rahmadania