Menu

Wajah Kamu Sering Beruntusan? Ternyata Ini Lho Penyebabnya!

19 Januari 2020 19:00 WIB
Wajah Kamu Sering Beruntusan? Ternyata Ini Lho Penyebabnya!

Potret wanita dengan flek hitam pada wajah (Unsplash/Chermiti Mohamed)

HerStory, Jakarta —

Pasti Beauty merasa risih kalau menemui beruntusan kecil pada wajahmu, bukan? Beruntusan di wajah disebabkan oleh kemunculan jerawat kecil bergerombol atau sering disebut closed comedo. Di mana terbentuk saat sel-sel kulit mati, minyak, serta bakteri terperangkap di dalam pori-pori kulit. 

Enggak cuma jerawat, banyak pula kebiasaan kecil yang secara enggak sadar menyebabkan kulit wajah beruntusan. Yuk simak ulasan berikut!

Sering mencuci muka 

Tahu enggak sih Beauty, sering mencuci muka ternyata dapat menghilangkan produksi minyak alami dari jaringan kulit lho! Akibatnya, kulit menjadi kering dan menyebabkan beruntusan pada wajah timbul. Enggak cuma itu, mencuci muka yang enggak bersih atau enggak cocok dengan produk pencuci muka juga dapat memicu wajah beruntusan. Carilah produk yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu.

Perubahan hormon

Perubahan hormon bisa disebabkan karena depresi, puber, hamil, atau biasanya saat menjelang menstruasi. Pada saat itulah, beruntusan akan sangat ramah muncul di wajah.

Alat make up yang kotor

Alat make up seperti brush wajib banget kamu jaga kebersihannya. Jangan lupa untuk sering mencuci brush yang kamu miliki karena adanya bakteri dan debu yang bisa saja menempel di dalamnya.

Kurang minum air putih

Beruntusan pada wajah diakibatkan oleh kulit kering yang disebabkan pula karena kurangnya cairan yang masuk dalam tubuh. Kulit yang kurang cairan itu enggak sehat dan membuat kulit wajah terlihat pucat, kering, dan juga bersisik. Makanya, konsumsi air putih yang cukup agar kulit wajah tetap lembab.

Kurangnya asupan sayur dan buah-buahan

Penyebab kulit menjadi kering ialah kurangnya asupan serat dan juga nutrisi. Konsumsilah buah dan sayur yang dapat mencegah kulit menjadi kering, sehingga menimalisir munculnya alergi atau iritasi pada wajah. Buah juga dapat menjadikan kulit menjadi lembap dan sehat secara alami lho!

Baca Juga: Helat Kampanye #TogetherWeShine, Marina Beauty Journey 2024 Kawinkan Inspirasi Cinta Budaya Lokal dan Semangat Kebersamaan! Seru Banget Lho!

Baca Juga: Terlihat Paripurna Usai Nyoblos, Kecantikan Ayu Ting Ting Dipuji Tak Berubah Meski Tertangkap di Kamera Wartawan: Mulus Banget...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha