Menu

Kunci Awet Muda, Ini 4 Cara Alami Tingkatkan Kolagen Dalam Tubuh

04 Mei 2020 18:45 WIB
Kunci Awet Muda, Ini 4 Cara Alami Tingkatkan Kolagen Dalam Tubuh

Wanita yang sedang berkaca (Skincare.com/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Hai Beauty! Masih membahas seputar awet muda nih! Enggak bisa dipungkiri lagi kalau pada dasarnya wanita mendambakan kecantikan yang permanen, hal ini lah yang membuatnya tampil semakin percaya diri. Salah satu kunci awet muda ialah menjaga kolagen dalam tubuh. Kolagen menjadi salah satu rahasia kecantikan yang enggak boleh diremehkan lho, Beauty!

Sebelumnya, melansir dari laman Healthline, Senin (4/5/2020) kolagen merupakan sejenis protein yang terdapat dalam otot, tulang, hingga kulit. Zat ini berperan sebagai perekat tubuh, sehingga tubuh terlihat lebih kuat. Dan yang perlu Beauty tahu, berkat kolagen lah kulit menjadi lebih kenyal, lembut, dan pastinya bebas dari kerutan.

Baca Juga: Catat Baik-Baik! Ternyata Ini Lho 3 Tanda Kalau Kulitmu Awet Muda...

Udah bisa kebayang kan kalau produksi kolagen berkurang di dalam tubuh? Produksi kolagen bisa saja menyusut sewaktu-waktu karena beberapa hal. Makanya enggak heran kalau banyak orang yang mengandalkan suplemen untuk meningkatkan kolagen pada tubuh.

Tapi Beauty, ada cara alami lho mentuk merangsang kolagen! Penasaran? Yuk simak ulasan berikut mengenai cara alami meningkatkan kolagen seperti yang disadur dari laman Medical News Today.

Konsumsi makanan yang mengandung asam hialuronat

Cara pertama yang bisa kamu lakukan ialah mengonsumi makanan yang mengandung asam hialuronat. Asam hialuronat sendiri merupakan senyawa penting untuk meningkatkan kolagen pada kulit.

Kamu bisa menemukan kandungan ini dalam makanan yang kaya akan asam amino, seperti kacang-kacangan, sayuran akar, dan juga kedelai. Menambahkan asam hialurinat ke dalam menu makanan dapat dengan mudah meningkatkan kadar kolagen.

Konsumsi vitamin C

Sebuah penelitian dari Indian Dermatology Online Journal menunjukkan kalau vitamin C juga memainkan peran penting dalam melindungi kulit dan menciptakan lebih banyak kolagen dalam tubuh. Vitamin C bisa kamu temukan dari suplemen atau bahkan dari buah dan sayur yang kaya akan vitamin C. Seperti jeruk, pepaya, sayuran berdaun hijau, brokoli, jeruk, dan masih banyak lagi.

Olesi gel lidah buaya

Enggak cuma meredakan luka terbakar pada kulit, gel lidah buaya dikenal mampu meningkat kolagen juga lho. Sebuah penelitian yang diunggah ke dalam Clincal Cosmetic and Investigational Dermatology menunjukkan kalau lidah buaya memiliki segudang manfaat. Salah satunya ialah mampu meproduksi asam hyaluronic dan kolagen sebanyak dua kali lipat, yang mana mapu menghilangkan kerutan pada wajah.

Konsumsi ginseng

Khasiat ginseng enggak perlu diragukan lagi dalam pengobatan tradisional. Sebuah studi yang diunggah ke dalam Journal of Ginseng Research pada 2012, menemukan kalau ginseng dapat meningkatkan jumlah kolagen dalam aliran darah. Ginseng memiliki sifat anti-inflamasi dan anti-oksidatif. Para peneliti juga mencatat kalau ginseng berpotensi untuk menghentikan penuaan pada sel kulit.

Baca Juga: Mengenal SR12 GlowMill, Rekomendasi Produk Kolagen untuk Tingkatkan Kesehatan Kulit, Beauty Sudah Tahu Belum?

Baca Juga: Gak Usah Suntik Kolagen yang Mahal, Moms Kamu Bisa Mendapatkannya Dari Makanan, Intip Yuk Rekomendasinya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan