Didi Kempot. (Instagram/didikempot_official)
Musisi Tanah Air kembali berduka. Penyanyi campur sari, Didi Kempot meninggal dunia pagi ini Selasa, (05/05/2020).
Kabar duka ini disampaikan langsung oleh kakak kandung Didi Kempot, Lilik, kepada Kompas TV. Didi Kempot meninggal dunia pukul 07.30 WIB di Rumah Sakit Kasih Ibu, Solo.
Baca Juga: Kabar Duka! Ayah Angel Lelga Meninggal Dunia
Baca Juga: Innalillahi, Ibunda Komedian Nunung Meninggal Dunia!
Baca Juga: Suami Mutia Ayu, Glenn Fredly Tutup Usia
Penyebab meninggalnya Didi Kempot diduga akibat kelelahan. Menurut Lilik, sebelum meninggal Didi Kempot memiliki banyak kesibukan dan sempat mengeluhkan kondisi badannya yang enggak enak.
Saat ini jenazah almarhum penyanyi campur sari itu masih di rumah sakit.
Selamat jalan Didi Kempot, karya-karyamu akan selalu terkenang!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.