Menu

Duh! Ternyata Kebiasaan Mendengkur Bisa Rusak Hubungan Suami Istri, Ini Alasannya

17 September 2021 13:45 WIB
Duh! Ternyata Kebiasaan Mendengkur Bisa Rusak Hubungan Suami Istri, Ini Alasannya

Ilustrasi mendengkur (Shutterstock)

HerStory, Bandung —

Mendengkur atau ngorok adalah kondisi ketika seseorang mengeluarkan suara kasar ketika tidur. Biasanya hal ini enggak disadari oleh orang yang mendengkur. 

Bericara mengenai mendengkur, ternyata mendengkur bisa berdampak terhadap hubungan rumah tangga lho. Kira-kira apa hubungannya, ya? Yuk, simak penjelasan berikut, dilansir dari Suara.com, Jumat (17/9).

Dampak Mendengkur terhadap Hubungan Rumah Tangga

Banyak orang mungkin belum menyadari bahwa kebiasaan mendengkur bisa merusak keharmonisan hubungan rumah tangga. Pasalnya, kebiasaan buruk yang sering diabaikan ini bisa saja membuat pasangan kesulitan tidur nyenyak.

Sudah banyak orang yang mengeluhkan kebiasaan pasangannya mendengkur dan kurangnya kenyaman mereka ketika tidur satu ranjang.

Perlu kamu ketahui, dilansir dari Psychology Today, tidur yang nyenyak sangat penting untuk fungsi kognitif, kesehatan fisik, dan kesehatan mental.

Begitu pula jika seseorang mengalami gangguan tidur. Dampaknya memengaruhi penilaian, pengambilan keputusan, pembelajaran hingga fungsi kognitif umum.

Bahkan gangguan tidur bisa mengubah suasana hati yang mudah marah, cemas hingga depresi. Sama halnya ketika pasangan kamu tidak bisa tidur dengan nyenyak yang kemudian dapat disebut mengalami gangguan tidur.

Oleh karena itu, kebiasaan mendengkur saat tidur bisa mengikiskan kenyamanan dan perasaan pasangan sampai akhirnya merusak hubungan suami istri.

Semua orang pasti sudah memahami bahwa kebiasaan mendengkur saat tidur biasanya disebabkan oleh kelelahan atau suatu kondisi kesehatan. Namun jika itu hanya didiamkan dan "memaksa" pasangan untuk mengerti keadaan, tentu sangat tidak baik seiring berjalannya waktu.

Jika pasangan bisa menerima lalu terbiasa tidur dengan kondisi kamu mendengkur. mungkin tidak akan ada masalah besar. Sebaliknya jika tidak, kamu harus mencari solusi agar tidak tidur mendengkur lagi.

Mulai mengikisnya kenyamanan dan perasaan pasangan ini bisa kita lihat ketika mereka memutuskan tidur secara terpisah karena selalu terganggu dengan suara dengkuran kamu.

Sekali atau dua kali tidur terpisah mungkin belum menimbulkan masalah. Namun ketika semua itu sudah terlalu sering hingga menjadi kebiasaan, jelas akan berdampak pada keintiman rumah tangga.

Kita tak bisa memungkiri bahwa tidur satu ranjang bersama pasangan bisa membantu menjaga keharmonisan hubungan dan kehidupan seksual. Dengan kata lain, kebiasaan tidur secara terpisah yang terlalu sering terjadi perlahan bisa merusak pernikahan.

Baca Juga: Tak Hanya Picu Kualitas Tidur Berkurang, Sleep Apnea Bisa Sebabkan Berbagai Penyakit Kronis, Begini Cara Mengatasinya Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Jasmine Rahmanizahra Sumirat