Menu

Catat! Ini 3 Saran dari Ahli untuk Cegah Keparahan dan Long Covid-19

20 September 2021 15:00 WIB
Catat! Ini 3 Saran dari Ahli untuk Cegah Keparahan dan Long Covid-19

Ilustrasi pasien COVID-19. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Pandemi virus corona Covid-19 belum juga berakhir sampai saat ini. Jika seseorang terpapar Covid-19, maka bisa berakibat buruk pada kesehatannya dalam jangka waktu yang cukup lama atau disebut dengan Long Covid.

Meski pasien Covid-19 bisa mengalami berbagai masalah kesehatan kronis, para ahli mengatakan kalau sebenarnya Long Covid itu bisa dicegah dengan beberapa cara.

Melansir dari laman Times of India (20/9/2021), berikut ini beberapa cara yang disarankan oleh pakar virus Dr Ashish Jha, Dekan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Brown, Amerika Serikat, soal cara membantu mencegah penyakit parah akibat Covid-19.

Apa saja, ya? Yuk, simak dan catat baik-baik, ya!

Vaksinasi

Vaksin merupakan satu-satunya cara untuk mengurangi risiko infeksi dan keparahan Covid-19 serta Long Covid. Enggak hanya penting untuk melindungi diri sendiri, vaksinasi juga membantu melindungi orang lain di sekitarmu. 

Makanya, wajib bagi semua orang yang memenuhi syarat untuk melakukan vaksinasi agar bisa mendapatkan suntikan sedini mungkin.

Baca Juga: Gawat Sudah Masuk Indonesia! Kenali Gejala-gejala COVID-19 Varian 'Eris' yang Perlu Kamu Tahu, Tolong Jangan Diabaikan

Baca Juga: Covid-19 Kembali Jadi Ancaman Kesehatan di Dunia, Ahli Khawatirkan Muncul Varian Baru, Tetap Waspada Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Tasha Rainita