Menu

Lebaran Sebentar Lagi! 7 Tips Makeup Natural Ini Bisa Kamu Coba untuk Tampil Cantik di Hari Raya

13 Mei 2020 10:45 WIB
Lebaran Sebentar Lagi! 7 Tips Makeup Natural Ini Bisa Kamu Coba untuk Tampil Cantik di Hari Raya

Potret wanita berhijab (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Hai Beauty! Apa kabar? Wah, enggak kerasa ya sudah memasuki Ramadan hari ke-20, itu tandanya Lebaran sebentar lagi!!! By the way, Lebaran begitu sangat kental dengan momen yang tepat untuk saling memafkan dan menjalin kembali silaturahmi yang sempat renggang. Nah, biasanya di momen Lebaran banyak pula yang ingin tampil menawan, khususnya kaum Hawa.

Buat Beauty yang ingin terlihat cantik di Hari Raya Idulfitri mendatang, berikut HerStory rangkum dari berbagai sumber, Rabu (13/5/2020), tips merias diri agar terlihat natural dan pastinya cantik memukau! Simak terus ulasan berikut ini ya!

Baca Juga: Biar Enggak Pucat-Pucat Banget, 5 Item Make up Ini Bisa Kamu Pakai Saat Berias di Bulan Ramadan

Gunakan Primer

Setelah mengenakan pelembab, kamu bisa melanjutkan dengan menggunakan primerPrimer menjadi salah satu tahapan makeup yang sangat penting dan enggak boleh dilewatkan. Oleskan face primer pada area T-Zone untuk mengecilkan pori-pori. Penggunaan primer ini juga bisa menahan minyak berlebih dan membuat foundation menempel dengan sempurna pada kulit wajah.

Setelah itu, pakai Foundation ya

Nah, biar lebih natural jangan lupa pakai foundation, Beauty. Pilih foundation dengan tekstur ringan dan lebih cair. Kamu juga bisa mengganti foundation dengan BB cushion kok. Kulit akan terlihat lebih glowing dan tentunya akan ter-coverage dengan baik. Jangan lupa, untuk set foundi dengan bedak tabur matte ya. Hal ini bisa menahan minyak atau sebum yang keluar di wajah. 

Concealer, jangan lupa!

Buat kamu yang memiliki noda hitam, bekas jerawat, atau kantung mata, penggunaan concealer itu penting banget lho! Untuk area kantung mata, kamu bisa memilih concealer dengan warna yang sedikit lebih terang dari foundation. Kalau untuk menutupi bekas jerawat atau bintik hitam lainnya, pilihlah concealer yang sewarna dengan foundation.

Lanjut ke riasan mata!

Urusan tutup-menutup noda sudah? Kalau sudah, yuk lanjut untuk merias area mata. Pertama-tama kamu bisa mulai merapikan alis, kemudian gunakan pensil alis berwarna coklat tua agar terkesan natural. 

Kalau sudah, gunakan eye shadow untuk bagian kelopak mata. Pilih eye shadow dengan nuansa warna nude, peach, dan juga light brown. Kamu juga bisa menggunakan eyeliner dan maskara waterproof untuk tampilan lebih maksimal.

Baca Juga: Begini Tutorial Makeup Anak Sekolah Anti Razia, Simak Ya!!

Hias bagian pipi dengan Blush On dan juga Bronzer

Bagian mata sudah oke! Saatnya turun ke bagian pipi, Beauty. Kamu bisa mengaplikasikan bronzer untuk menonjolkan tulang pipi yang terkesan natural. Pakai sedikit saja dan padukan dengan blush on berwarna peach atau pink muda agar wajah terlihat lebih segar.

Baru deh pakai Lipstick!

Biar terlihat lebih fresh, gunakan Lipstick bernuansa merah muda, nude, atau peach. Kamu juga bisa memadukannya dengan sedikit lip gloss agar terkesan lebih glossy

Terakhir pakai Setting Spray!

Nah biar tampilan lebih tahan lama, jangan lupa semprotkan setting spray, Beauty! Semprot ke seluruh wajah dan tunggu hingga menyerap ke dalam kulit. Selain bikin tampilan makeup tahan lama, kamu juga enggak perlu khawatir makeup mu terlihat cakey meski sudah bersilaturahmi seharian.

Gimana Beauty, gampang banget kan? Pokoknya auto bikin kamu pangling deh! Siap-siap ketemu jodoh hihihi....

Baca Juga: Rekomendasi Produk DAZZLE ME untuk Soft Playful Makeup ala Marcelia Yang, Dijamin Deh Bikin Tampilan Kamu jadi Ceria dan Menarik!

Baca Juga: Bisa Jadi Ide Makeup Lebaran, Ini Simple Makeup ala Minji New Jeans yang Bisa Dicoba, Bikin Makin Segar dan Fresh Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.