Menu

Yeay! WHO Sebut Ada 9 Vaksin yang Siap Dicoba ke Manusia

26 Mei 2020 18:20 WIB
Yeay! WHO Sebut Ada 9 Vaksin yang Siap Dicoba ke Manusia

Ilustrasi vaksin virus corona. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Pandemi virus corona terus berlangsung di berbagai belahan dunia, tak terkecuali di Indonesia. Pasien positif terinfeksi virus corona pun kian bertambah setiap harinya. Untuk menghentikan penyebaran virus ini, para ilmuwan berlomba-lomba untuk menciptakan vaksin.

Diketahui bahwa hingga kini sudah ada kurang lebih 100 vaksin yang tersedia. Dan 12 diantaranya telah diuji coba ke manusia. Ada kabar terbaru dari pihak Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Mereka menyebut sudah ada 9 kandidat vaksin yang akan diuji coba ke manusia lho.

Baca Juga: Kabar Baik! Vaksin Virus Corona yang Dikembangkan di Cina Menunjukkan Hasil yang Menjanjikan

Baca Juga: Ada yang Baru! Ilmuwan Sebut Virus Corona Bisa Mati Meski Vaksin Belum Tersedia, Benar Enggak Sih?

Baca Juga: Yeay! Vaksin Corona Akan Tersedia Pertengahan Juni

Berikut ini daftar vaksin yang ingin diuji kepada manusia berdasarkan laporan dari WHO Minggu (24/5/2020):

  1. Non-replicating viral vector vaccine from CanSino (China)..
  2. Inactivated vaccine from Wuhan Institute of Biological Products (China).
  3. Inactivated vaccine from Beijing Institute of Biological Products (China).
  4. Inactivated vaccine from Sinovac (China).
  5. Non-replicating viral vector vaccine from Oxford University and AstraZeneca (Inggris).
  6. Protein subunit vaccine from Novavax (Amerika Serikat).
  7. RNA vaccine from Moderna (Amerika Serikat)
  8. DNA vaccine from Inovio (Amerika Serikat)
  9. RNA vaccine from BioNTech and Pfizer (Jerman dan Amerika Serikat).

Vaksin-vaksin ini sebelumnya telah menunjukkan hasil positif saat diuji coba ke hewan. Meski sudah memiliki banyak kandidat vaksin, hingga kini belum ada keputusan vaksin mana yang terlebih dahulu akan diuji coba ke manusia.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.