Menu

5 Masalah yang Biasa Terjadi Dalam Pernikahan, Bener Gak Moms?

12 November 2021 20:40 WIB
5 Masalah yang Biasa Terjadi Dalam Pernikahan, Bener Gak Moms?

Suami dan istri ribut (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Pernikahan gak selalu berjalan mulus, akan selalu ada masalah yang datang. Dilansir dari Boldsky, inilah lima masalah paling sering terjadi dalam pernikahan berikut cara untuk mengatasinya.

1. Sulit berkomunikasi dengan pasangan

Pernikahan yang berjalan mulus didasari dengan komunikasi yang baik. Ketidakmampuan melakukan komunikasi yang baik akan membuat Anda dan pasangan kehabisan tenaga yang pada akhirnya menyebabkan kehilangan harapan dalam pernikahan yang sudah dibina.

Untuk mengatasi masalah ini, Anda dan pasangan harus memastikan bahwa Anda telah berkomunikasi secara teratur dan menjadi pendengar yang baik. Gak hanya itu, Anda dan pasangan juga harus lebih positif, lebih tegas, dan tidak pernah membiarkan kemarahan menang dalam setiap percakapan.

2. Kepercayaan

Masalah kepercayaan kerap menjadi hal yang membuat pernikahan gagal di tengah jalan. Pada dasarnya, kepercayaan tumbuh di dalam pikiran. Jika di dalam pikiran sudah nggak percaya, maka akan seterusnya berpikiran seperti itu.

Untuk menghindari masalah tersebut, Anda harus berlatih untuk mempercayai orang lain. Dimulai dengan cara berbicara tentang diri sendiri ke orang lain, membicarakan hal-hal kecil yang penting dalam masalah pernikahan, dan juga berdiskusi tentang kehidupan sehari-hari.

Jujurlah, lepaskan ingatan di masa lalu, dan ulangi semua itu sebagai proses untuk menjadi lebih baik di dalam pernikahan.

Baca Juga: Bukannya Tumbang, Ini 3 Zodiak yang Semakin Kuat dan Tegar Meski Ditimpa Masalah! Ada Kamu Salah Satunya Gak?

Baca Juga: Jangan Coba-coba Remehkan Mereka! Ini 3 Zodiak Diam-diam Berotak Cerdas, Sat Set Banget Hadapi Masalah! Ada Kamu Salah Satunya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya

Artikel Pilihan