Menu

Pakai Pore Pack Bahaya Gak Sih? Begini Kata Dokter Nadia, Wajib Disimak Beauty!

22 November 2021 09:45 WIB
Pakai Pore Pack Bahaya Gak Sih? Begini Kata Dokter Nadia, Wajib Disimak Beauty!

Ilustrasi sedang menggunakan pore pack untuk mengatasi komedo. (Freepik/benzoix)

HerStory, Sukabumi —

Komedo yang membandel di area hidung seringkali diatasi dengan penggunaan pore pack. Tapi, sayangnya pore pack enggak cuma mengangkat komedo melainkan juga pelindung kulit. 

Pore pack atau pore strip merupakan plester komedo yang menggunakan lem dengan harapan bisa mengangkat komedo dan sel kulit mati. 

Umumnya pore pack digunakan di area sekitar hidung sebagai sarang komedo. Namun, mengingat pore pack ini enggak bisa memilih apa yang akan ia angkat. 

Seperti disampaikan dr. Nadia melalui unggahan reels instagram-nya (22/11/2021), enggak cuma komedo yang terangkat tapi juga pelindung kulitnya. 

"Lapisan kotoran atau komedo bagian atas mungkin akan terangkat ya sama si pore strip ini. Tapi, juga sekalian sama pelindung kulitnya," tutur dr. Nadia

Kendati begitu penggunaan pore pack tetap diperbolehkan, namun hanya bersifat sementara untuk mengatasi masalah komedo yang saat itu ada. 

Pasalnya, untuk mencegah datangnya komedo yang paling efektif hanya rutin dengan menggunakan skincare

"Yang bisa mencegah pembentukan komedo itu cuma skincare rutin," pungkas dr. Nadia

Baca Juga: Kusam dan Komedo Terhempas! 14 Jenis Minyak Bersatu dalam Manyo Cleansing Oil Siap Atasi Masalah Kulit, Cuss Jangan Ragu Double Cleansing!

Baca Juga: Cara Hilangkan Komedo Tanpa Perawatan di Klinik Kecantikan, Emang Bisa?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.