Menu

4 Mitos Penyebab Paru-paru Basah, Salah Satunya Tiduran di Lantai? Dokter: Sebenarnya...

22 November 2021 21:15 WIB
4 Mitos Penyebab Paru-paru Basah, Salah Satunya Tiduran di Lantai? Dokter: Sebenarnya...

Ilustrasi seorang wanita yang mengidap paru-paru basah. (Freepik/eddows-animator)

HerStory, Sukabumi —

Beauty pernah mendengar anggapan tiduran di lantai sampai tidur menggunakan kipas angin bisa menyebabkan paru-paru basah? Ternyata itu cuma mitos. 

Dr. RA Adaninggar menepis mitos tersebut sebab pemicu paru-paru basah atau pneumonia dikarenakan bakteri, virus, jamur atau partikel udara yang memicu keradangan paru. 

Pneumonia merupakan kondisi dimana gelembuh paru-paru berisikan cairan atau nanah yang berdampak pada pertukaran oksigen dan karbondioksida menjadi terganggu. 

"Karena adanya cairan (dalam gelembung paru) terjadinya pertukaran itu akan terganggu. Jadi orang akan merasakan batuk, sesak napas, dan gejala-gejala keradangan paru yang lainnya," ujar dr. Ning melalui unggahan reels di laman media sosia instagram-nya, (22/11/2021). 

Ia juga menegaskan kembali paru-paru basah bisa terjadi apabila masuknya benda asing ke dalam paru-paru entah itu karena infeksi, reaksi imun (autoimun), atau partikel-partikel udara yang bisa memicu peradangan. 

"Jadi apabila anda mendengar pernyataan kalau paru-paru basah bisa disebabkan karena minum air es atau air dingin, menghirup udara malam, atau tidur di lantai itu tidak benar," pungkasnya.  

Baca Juga: Renggut Nyawa 880 Ribu Balita di Dunia, Apa Sih Penyebab Pneumonia dan Gimana Cara Mencegahnya? Catat Ya Moms!

Baca Juga: Peringati Hari Diabetes dan Hari Pneumonia, Eka Hospital Adakan Health Talk Bareng PT. Pfizer Indonesia, Intip Yuk Keseruannya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Warta Ekonomi

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Warta Ekonomi. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Shilvia Restu Dwicahyani

Artikel Pilihan