Menu

Update Corona 2 Juni 2020: 27.549 Kasus Positif! Ini 5 Provinsi dengan Kasus Tertinggi...

02 Juni 2020 17:10 WIB
Update Corona 2 Juni 2020: 27.549 Kasus Positif! Ini 5 Provinsi dengan Kasus Tertinggi...

Seorang dokter mengoperasikan alat bantu pernafasan di ruang ICU Rumah Sakit Pertamina Jaya, Cempaka Putih, Jakarta, Senin (6/4/2020). (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/wsj)

HerStory, Jakarta —

Jumlah pasien yang terinfeksi virus corona di Indonesia terus bertambah. Menurut data pada Selasa (2/06/2020), jumlah pasien yang positif terinfeksi virus corona sudah mencapai 27.549 kasus. Dari jumlah tersebut, pasien yang dinyatakan sembuh 7.935 orang dan 1.663 orang meninggal dunia.

"Dari hasil pemeriksaan ini konfirmasi kasus positif sebanyak 609 orang, sehingga menjadi 27.549 orang," kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Achmad Yurianto saat konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Selasa sore.

Baca Juga: Pandemi Corona Belum Berakhir? Jangan Galau! Yuk, Simak Tips Agar Kamu Tetap Bahagia

Baca Juga: Corona Belum Berakhir, Wabah Ebola Baru Muncul di Kongo, Jadi Trending Topic di Twitter

Selain itu, pasien sembuh hari ini bertambah 298 orang, sehingga jumlah totalnya mencapai 7.935 orang. Untuk kasus meninggal bertambah 22 orang, sehingga totalnya menjadi 1.663 orang.

Berikut ini lima provinsi dengan kasus positif virus corona tertinggi di Indonesia. Di mana saja ya? Yuk, simak baik-baik, ya!

  1. DKI Jakarta: 7.541 kasus
  2. Jawa Timur: 5.135 kasus
  3. Jawa Barat: 2.314 kasus
  4. Sulawesi Selatan: 1.630 kasus
  5. Jawa Tengah: 1.432 kasus

Baca Juga: Masuk Tahap Kedua, Ilmuwan Yakin 99% Vaksin Corona Efektif

Presiden Jokowi sebelumnya ingin kurva kasus Covid-19 menurun pada Mei 2020, tapi hingga awal Juni target itu meleset. Di saat kurva kasus corona di Indonesia belum menurun, pemerintah sudah mewacanakan konsep kenormalan baru sebagai bentuk adaptasi kehidupan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.