Menu

Angkat Bicara! Dituduh Jadi Penyebab Terhapusnya Lagu 'Keke Bukan Boneka' dari YouTube, Rinni Wulandari Berikan Klarifikasi

05 Juni 2020 10:35 WIB
Angkat Bicara! Dituduh Jadi Penyebab Terhapusnya Lagu 'Keke Bukan Boneka' dari YouTube, Rinni Wulandari Berikan Klarifikasi

Rinni Wulandari dan Kekeyi.(Instagram/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, seperti yang kita ketahui bersama video klip lagu dari youtube Kekeyi yang berjudul 'Keke Bukan Boneka' telah dihapus dari YouTube. Padahal video klip tersebut berhasil menjadi trending nomer satu di YouTube yang ditonton 14 lebih juta kali penonton. Namun, video klip tersebut telah menghilang dari Youtube maupun di akun Youtuber Kekeyi, sejak Kamis (4/6/2020) malam, karena di klaim hak cipta.

Baca Juga: Video Klip Lagu Kekeyi, Berjudul 'Keke Bukan Boneka' Di Hapus dari YouTube!

Baca Juga: Pamer Foto Mirip Boneka, Kekeyi Kembali Dicibir Warganet: Katanya Bukan Boneka?

Baca Juga: Murka! Tak Terima Disebut Pansos Lewat Lagu Kekeyi, Rinni Wulandari: Kenapa Lagu Saya Dinyanyiin Tanpa Izin?

"Video tidak tersedia. Video ini sudah tidak tersedia karena ada klaim hak cipta dari Rini Idol - Aku bukan boneka," tulis keterangan dalam video tersebut seperti HerStory kutip, Jum'at (5/6/2020).

Melihat hal tersebut sontak netizen langsung menyerang artis sekaligus penyanyi Idol, Rinni Wulandari. Dalam kolom komentar di salah satu unggahannya, misalnya, ia disebut iri dengan kesuksesan Kekeyi. Dalam akun Instagram miliknya, Rinni langsung memberikan klarifikasi mengenai video klip Keke Bukan Boneka hilang dari YouTube.

“Halo semua! Nampaknya ada yang harus diluruskan, nih, karena membludaknya komentar di postingan social media aku. Semua adalah keputusan label @sonymusicid @novi_umar81 selaku pemilik hak cipta dari Aku Bukan Boneka, yang di mana Sony Music sekarang bukan lagi label aku” tulis Rinni, seperti HerStory kutip, Jum'at (5/6/2020).

Rinni juga menambahkan mengenai tulisan ‘Copyright claim by Rini Idol – Aku Bukan Boneka’ pada video klip Kekeyi di YouTube. Ia juga berharap klarifikasinya mengenai video klip Keke Bukan Boneka yang hilang dari YouTube bisa dimengerti.

“Nah, video yang kena take down sama YouTube selalu mencatut judul lagu dan penyanyi aslinya. Jadi, nama aku beserta judul lagunya tercantum di situ. Semoga teman-teman bisa paham sama apa yang terjadi saat ini. Semoga teman-teman sehat dan bahagia selalu,” tutup Rinni.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.