Menu

Moms Yuk Kenali Diabetes Neonatal, Penyakit Diabetes yang Dialami Bayi Baru Lahir

07 Desember 2021 17:15 WIB
Moms Yuk Kenali Diabetes Neonatal, Penyakit Diabetes yang Dialami Bayi Baru Lahir

Bayi laki-laki baru lahir. (Pinterest/Feepik)

HerStory, Jakarta —

Diabetes merupakan penyakit kronis yang bisa mengancam nyawa. Mungkin banyak yang mengetahui bahwa diabetes sering dialami oleh orang-orang dewasa. Namun, ternyata bayi baru lahir juga bisa menyandang diabetes lho.

Kondisi bayi dengan diabetes disebut juga diabetes neonatal yang didiagnosis di bawah usia enam bulan dan kondisi ini sangat jarang terjadi. Diabetes neonatal adalah jenis diabetes yang berbeda dari diabetes tipe 1 yang lebih umum pada anak-anak karena ini bukan kondisi autoimun di mana tubuh telah menghancurkan sel-sel yang memproduksi insulin.

Dilansir dari American Diabetes Association (7/12/2021) diabetes neonatal disebabkan oleh perubahan gen yang mempengaruhi produksi insulin. Artinya kadar glukosa darah (gula) dalam tubuh naik sangat tinggi.

Ciri utama diabetes neonatal adalah didiagnosis menderita diabetes di bawah usia 6 bulan, dan di sinilah perbedaannya dengan tipe 1, karena tipe 1 tak menyerang anak usia di bawah 6 bulan.

Selain itu, sekitar 20% penderita diabetes neonatus juga mengalami keterlambatan perkembangan, misalnya kelemahan otot, kesulitan belajar dan epilepsi.

Ada dua jenis diabetes neonatal, yakni sementara dan permanen. Seperti namanya, diabetes neonatal sementara tak berlangsung selamanya dan biasanya sembuh sebelum usia 12 bulan. Tapi, biasanya kambuh di kemudian hari, umumnya selama masa remaja. Ini menyumbang 50-60i semua kasus. Kemudian untuk diabetes neonatal permanen berlangsung selamanya dan menyumbang 40-50i semua kasus.

Pengobatan diabetes neonatal

Sekitar 50% penderita diabetes neonatal tak membutuhkan insulin dan dapat diobati dengan tablet yang disebut Glibenclamide. Bayi ini memiliki perubahan pada gen KCNJ11 atau ABCC8 dan membutuhkan dosis Glibenclamide yang lebih tinggi daripada yang digunakan untuk mengobati diabetes tipe 2.

Selain mengontrol kadar glukosa darah, Glibenclamide juga dapat memperbaiki gejala keterlambatan perkembangan. Penting untuk mengetahui apakah bayi Anda menderita diabetes neonatal untuk memastikan si kecil mendapatkan perawatan dan saran yang tepat (misalnya menghentikan insulin).

Baca Juga: Penderita Diabetes Bahagia, Ini Rekomendasi Es Krim yang Bisa Disantap Tanpa Takut Gula Darah Naik, Rendah Karbohidrat Juga Lho!

Baca Juga: Diabetes Minggat, Ternyata Jahe Bisa Jadi Obat Mujarab Hempas Penyakit Kronis! Gimana Sih Cara Konsumsinya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan