Menu

Bertengkar dengan Pasangan? Ini Cara Tepat untuk Menyelesaikannya, Turunkan Ego!

20 Desember 2021 19:15 WIB
Bertengkar dengan Pasangan? Ini Cara Tepat untuk Menyelesaikannya, Turunkan Ego!

Ilustrasi pasangan yang sedang bertengkar (KataHappyHouse/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Permasalahan memang kerap terjadi dalam sebuah hubungan. Namun, sebagian besar pasangan sering meributkan hal yang itu-itu saja seperti mengenai uang, pekerjaan rumah tangga, keintiman atau hal lainnya.

Lalu bagaimana sih cara menyelesaikan masalah yang hampir selalu sama?

Berikut adalah beberapa tips menyelesaikan pertengkaran dengan pasangan.

1. Turunkan ego

Kamu mungkin akan kesulitan mengendalikan emosi saat bertengkar dengan pasangan. Nada bicara yang cenderung tinggi, juga karena mengikuti ego.

Jika ingin masalah segera selesai, usahakan bicara dari hati ke hati. Ajak pasangan berbicara dengan nada lembut tanpa bumbu kata kasar.

2. Semua masalah harus dipahami gak langsung ada solusinya

Beberapa masalah kadang gak bisa diselesaikan dalam waktu singkat, bahkan ada yang perlu tahapan.

Kamu dan pasangan harus bisa belajar mencoba menerima dan menghilangkan rasa sakit sehingga masalah gak lagi diperdebatkan.

3. Jangan terbiasa saling menyalahkan

Kamu dan pasangan harus sadar kalau menyalahkan itu bukan cara menyelesaikan masalah.

Jika memang ada pihak yang salah, tidak disarankan juga untuk menyalahkan dengan menuding kasar.

Akan lebih baik fokus pada solusi ketimbang energi habis menyalahkan pasangan.

4. Kembali ingat rasa cinta dan ketertarikan

Ketika bertengkar, kamu akan kehilangan ketertarikan hubungan. Coba perlahan memupuk kembali ketertarikan itu.

5. Diskusikan semua masalah bersama

Apapun masalahnya, coba diskusikan dengan baik bersama pasangan. Utarakan pendapat dan cari jalan tengah jika terjadi perbedaan.

Intinya, latih komunikasi kamu dengan pasangan dan diskusikan semuanya bersama. 

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya

Artikel Pilihan