Menu

Salut! Pfizer Foundation Gandeng Habitat for Humanity Sediakan Penginapan untuk Tenaga Medis

18 Juni 2020 15:40 WIB
Salut! Pfizer Foundation Gandeng Habitat for Humanity Sediakan Penginapan untuk Tenaga Medis

Ilustrasi seorang perawat wanita. (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Virus corona mengintai kesehatan manusia. Berbagai rumah sakit di penjuru kota padat dipenuhi pasien-pasien yang terinfeksi virus corona. Dengan begini, peran tenaga kesehatan (nakes) sangat penting demi menurunkan kasus infeksi virus corona.

Namun, mirisnya tenaga kesehatan yang merawat pasien COVID-19 masih dicap sebagai pembawa virus. Parahnya ada tenaga kesehatan yang diusir dari kediamannya karena masyarakat khawatir akan terinfeksi virus corona.

Baca Juga: Selain Tenaga Medis, 5 Public Figure Ini Juga Berperan Basmi Corona, Ada Rachel Vennya hingga Awkarin yang Ikut Bantu Petugas Medis!

Hal ini pun akhirnya membuat Pfizer Foundation bekerjasama dengan Habitat for Humanity Indonesia untuk menyediakan bantuan akomodasi dan transportasi bagi tenaga kesehatan di beberapa rumah sakit rujukan COVID-19 di Jakarta dan Surabaya.

“Tenaga kesehatan memainkan peran yang sangat penting bagi Indonesia yang aman, sehat dan produktif. Dedikasi mereka jauh lebih besar dari kontribusi kami. Oleh karena itu, kerja keras mereka patut mendapatkan apresiasi,” kata Anil Argilla, Presiden Direktur PT Pfizer Indonesia dan Cluster Lead Pfizer Vietnam, Indonesia, Pakistan & Singapura.

Lebih dari 200 nakes dari RS Persahabatan dan RS Cipto Mangunkusumo di Jakarta serta RSUD Dr. Soetomo Surabaya yang bekerja pada shift malam/terakhir akan mendapatkan dukungan akomodasi dan transportasi di sejumlah lokasi penginapan terpilih dengan durasi tinggal maksimum selama 30 hari melalui kegiatan bertajuk “Sheltering Those Who Care For Us.”

Baca Juga: Ucapan Selamat Hari Raya Idulfitri dari Tenaga Medis Ini Bikin Warganet Terharu!

Bantuan ini pun ditujukkan untuk tenaga kesehatan, seperti radiografer, dietician, nakes relawan dan karyawan rumah sakit lainnya yang ditentukan oleh manajemen rumah sakit masing-masing.

“Banyak tenaga kesehatan yang bekerja hingga larut malam dan tidak memiliki tempat istirahat yang memadai atau tempat untuk mengisolasi diri, karena pekerjaan mereka bersentuhan langsung dengan pasien COVID-19,” ujar Susanto, Direktur Nasional Habitat for Humanity Indonesia.

“Kondisi memprihatinkan inilah yang mendorong Habitat membantu penyediaan tempat singgah sementara bagi pejuang medis di Indonesia, agar mereka dapat beristirahat dengan nyaman, tetap sehat dan dapat melanjutkan pelayanan mereka keesokan harinya. Kami mengajak semua pihak untuk terus berdonasi sehingga semakin banyak pejuang medis yang memperoleh tempat singgah untuk mendukung pelayanan kesehatan mereka bagi para pasien COVID-19, ” tambahnya.

Selain bantuan tempat tinggal sementara, Pfizer Indonesia juga menyumbangkan lebih dari 1.800 alat perlindungan diri (APD) berbentuk baju hazmat (coverall) ke 20 rumah sakit di Indonesia.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana

Artikel Pilihan