Menu

Catat, Moms! 8 Penyebab Keguguran yang Wajib Diwaspadai

03 Januari 2022 12:50 WIB
Catat, Moms! 8 Penyebab Keguguran yang Wajib Diwaspadai

Ibu hamil. (Freepik/senivpetro)

HerStory, Medan —

Keguguran adalah kondisi yang sulit dihadapi khususnya bagi seorang ibu. Menurut penelitian, setidaknya 10 sampai 20 persen kehamilan yang sudah terdeteksi secara klinis berakhir dengan keguguran.

Keguguran merupakan berakhirnya masa kehamilan dengan sendirinya dalam 20 minggu pertama. Ada banyak penyebab keguguran mulai dari kondisi ibu hingga janin.

Biasanya keguguran disebabkan oleh kejadian di luar kendali ibu hamil. Kondisi tersebut meliputi kelainan kromosom janin sehingga tak mungkin untuk tumbuh dan berkembang.

Kira-kira apa saja penyebab terjadinya keguguran pada ibu hamil? Berikut Herstory rangkum di antaranya:

  • Kelainan genetik, yang mana terjadi karena adanya jumlah kromosom yang abnormal. Hal ini biasanya menjadi penyebab keguguran hamil 1 bulan.
  • Gangguan autoimun, seperti lupus, antitiroid, dan sindrom antifosfolipid.
  • Masalah endokrin, seperti sindrom polikistik (PCOS), diabetes, hipertensi, penyakit yang berkaitan dengan tiroid.
  • Infeksi pada ibu, misalnya infeksi herpes, campak, toxoplasmosis, rubella.
  • Kelainan pada rahim atau leher rahim atau lemahnya jaringan leher rahim dapat meningkatkan risiko keguguran karena struktur yang tidak memungkinkan seorang bayi untuk berkembang.
  • Pembukaan (dilatasi) rahim yang terlalu dini.
  • Konsumsi obat-obatan yang berbahaya bagi janin.
  • Berat badan yang kurang atau berlebihan.
  • Keracunan makanan

Mencegah terjadinya keguguran dapat dilakukan dengan melakukan pemeriksaan rutin ke dokter kandungan. Pemeriksaan dini yang dijalani ibu dapat berguna untuk memantau kondisi janin.

Baca Juga: Stop Agresif! Ini 4 Posisi Seks yang Bisa Sebabkan Keguguran, Jangan Coba-coba Kalau Gak Mau Bahaya Moms!

Baca Juga: Program Hamil Anak Kedua Rentan Memicu Infertilitas Sekunder, Moms Simak Yuk Cara untuk Mencegahnya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan