Ilustrasi gatal-gatal. (Pinterest/Edited by HerStory)
Kadang, kalau sedang gatal pasti tubuh akan reflek untuk menggaruk demi menghilangkan sensasi tersebut. Istilah gatal sendiri dalam medis adalah pruritus. Nah, kamu tahu gak sih, untuk menghilangkan rasa gatal tersebut ternyata ada cara yang tepat menurut medis lho.
Gatal mungkin terkait dengan ruam, yang mungkin diakibatkan oleh garukan. Bagi sebagian orang, mungkin tak ada ruam yang terlihat terkait dengan rasa gatalnya. Terlepas dari ada atau tak adanya ruam, gatal dapat melemahkan, terutama pada malam hari ketika seseorang mencoba untuk tidur.
Adapun penyebab umum kulit gatal seperti gigitan serangga, alergi, stres , dan kondisi kulit, seperti eksim dan psoriasis. Nah, berikut ini beberapa cara mengobati gatal-gatal secara alami dan medis melansir dari berbagai sumber.
Cobalah untuk mengidentifikasi apa yang menyebabkan gejala gatal dan segera kamu menghindarinya. Misalnya, menggunakan pakaian wol di ruangan yang terlalu panas, terlalu banyak mandi air panas atau terpapar produk pembersih.
Oleskan pelembap hipoalergenik dan bebas pewangi ke kulit yang terkena seenggaknya sekali sehari. Untuk kulit kering, krim dan salep yang lebih kental bekerja lebih baik daripada lotion.
Stres atau kecemasan dapat memperburuk rasa gatal. Banyak orang telah menemukan bahwa teknik seperti konseling, terapi modifikasi perilaku, akupunktur, meditasi, dan yoga dapat membantu mengurangi stres atau kecemasan.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.
Share Artikel:
Lihat Sumber Artikel di Suara.com
Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.