Menu

Cara Simpel Membuat Berbagai Macam Green Juice Segar dan Nikmat, Lihat Yuk!

25 Juni 2020 15:15 WIB
Cara Simpel Membuat Berbagai Macam Green Juice Segar dan Nikmat, Lihat Yuk!

Ilustrasi Jus Bayam (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Hallo, Beauty! Kamu suka membuat minuman sehat dengan bahan-bahan alami? Pas banget nih, HerStory ingin membagikan cara simple membuat berbagai macam Green Juice untuk kalian. Minuman ini sudah banyak diminati oleh orang-orang. Selain, memiliki manfaat untuk detoksifikasi, minuman ini juga bermanfaat untuk membantu melancarkan sistem pencernaan, meningkatkan metabolisme tubuh, sebagai sumber nutrisi dan karbohidrat serta meningkatkan berat badan.

Untuk kamu yang belum pernah mencoba meminum Green Juice, boleh banget ikut cara ini karena membuat Green Juice itu sangat mudah dan enggak membutuhkan waktu yang lama, kok. Minuman ini juga enggak butuh bahan yang sulit, cukup dengan buah dan sayur aja. Yuk, kita lihat rangkuman (25/06/2020) di bawah ini!

Jus Seledri

Minuman ini memiliki manfaat sebagai anti-inflamasi dan anti-bakteri yang sangat baik untuk tubuh. Berikut ini bahan-bahan yang akan kamu butuhkan untuk membuat minuman ini.

  • 2 buah apel berukuran sedang
  • 2 batang seledri yang masih segar
  • 2 lembar daun kale
  • 1 buah mentimun yang masih segar
  • Cilantro segar secukupnya
  • Setengah buah lemon yang sudah di kuas.

Kemudian untuk cara membuatnya, kamu hanya butuh mesin pembuat jus dan memasukkan bahan-bahan yang sudah kamu siapkan tadi. Setelah semua dirasa sudah cukup halus untuk diminum, aduk sebentar dan tuang ke dalam gelas minumanmu. Cilantro Apple Juice Green siap kamu minum deh!

Jus Spinach

Dalam minuman ini terdapat campuran jeruk yang memiliki kandungan glikemik yang rendah, jadi enggak akan memengaruhi gula darah kamu. Selain itu, bahan-bahan yang dicampurkan di dalam minuman ini bisa menurunkan resiko terkena kanker lho! Berikut ini bahan-bahan yang kamu butuhkan untuk membuat jus spinach.

  • Satu setengah spinach segar
  • 1 buah apel segar berukuran sedang
  • 1 buah lemon yang sudah dikupas
  • 2 buah jeruk yang sudah dikupas
  • 1 batang seledri
  • Setengah ruas jahe

Kemudian untuk cara membuatnya, kamu masukkan semua bahan-bahan yang sudah disiapkan secara bergiliran ke dalam mesin pembuat jus. Setelah sudah cukup halus, pindahkan minuman itu ke gelas kamu. Dan jadi deh jus spinach buatan kamu. Jus ini bagus kamu konsumsi secara rutin ya, karena kombinasi antara sayur dan buah di dalam memiliki banyak manfaat untuk tubuh.

Jus Parsley

Untuk jus yang satu ini cocok untuk mengatasi masalah perut begah. Aragula memiliki kandungan yang dapat memperlancar sistem pencernaan kita, kemudian ada nanas yang membantu meredakan kembung, sedangkan nanas dan timun dipercaya bisa menyerap cairan yang berlebihan di dalam tubuh. Berikut ini bahan-bahan yang digunakan untuk membuat jus parsley.

  • 1 buah timun ukuran sedang
  • Setengah buah nanas yang sudah dipotong bentuk dadu
  • 1 aragula
  • 1 buah anggur yang berukuran sedang
  • 2 lemon yang sudah dikupas dan berukuran sedang
  • Setengah ruas jahe
  • Sepertiga parsley segar

Untuk membuatnya, masukkan semua bahan-bahan yang sudah disiapkan. Kemudian tuangkan ke dalam gelas minumanmu dan jus parsley siap untuk diminum dalam keadaan dingin atau pun enggak. Minuman ini bagus untuk dikonsumsi ketika pagi hari ataupun siang hari ketika makan siang.

Selamat mencoba ya, Beauty!

Baca Juga: Bantu Hempas Kolesterol Usai Lebaran, Ini Resep Jus Apel Jeruk Nipis yang Bisa Dicoba di Rumah, Tubuh Langsung Segar Moms!

Baca Juga: Kunci Awet Muda, Ini Jus Buah Simple ala Rumahan yang Aman Dikonsumsi Tiap Hari, Kulit Kencang Anti Kendor Menanti!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan