Menu

Riasan Wajah Gampang Luntur? Intip 7 Cara Mudah Agar Makeup Tetap Stay Seharian!

31 Januari 2020 10:30 WIB
Riasan Wajah Gampang Luntur? Intip 7 Cara Mudah Agar Makeup Tetap Stay Seharian!

Beauty Influencer @iluvsarahii

HerStory, Jakarta —

Tampil cantik seharian dengan makeup yang tetap on point emang bikin percaya diri meningkat, setuju Beauty? Tapi, mencegah riasan biar tahan seharian itu gampang-gampang susah lho! Biasanya, sebagian wanita ada yang kembali touch up pada waktu-waktu tertentu agar riasan tetap tampil paripurna.

Tapi, bagaimana dengan Beauty yang enggak punya waktu luang untuk kembali touch up dan membiarkan makeup luntur begitu saja? Eits tenang! Ternyata ada lho tips&trick agar makeup tahan seharian tanpa harus kembali touch up.

Melansir dari laman Makeup Allwomantalk, ini 7 cara agar riasan wajah enggak gampang pudar:

Mencuci muka

Salah satu cara mudah agar makeup enggak gampang luntur adalah mencuci muka sebelum menggunakan produk apa pun pada wajah. Kalau kulit kamu kering, mungkin kamu bisa membilas wajah dengan air saja. Tapi, kalau kulit kamu berminyak, kamu perlu menggunakan pembersih muka tertentu sebelum mengaplikasikan makeup. Pastikan cuci muka sebersih mungkin ya Beauty!

Gunakan primer

Selanjutnya kamu bisa menggunakan primer, primer dikenal dapat mengunci riasan wajah lho! Pilih primer yang bisa mengecilkan pori-pori, menyamarkan garis halus, mengandung SPF, dan mampu meratakan warna kulit. Dengan menggunakan primer, kamu bisa mengaplikasikan riasan dan membuat penghalang antara riasan dengan kulit untuk mencegah pori-pori tersumbat. Jangan lupa pakai primer di area mata juga ya!

Pilih produk waterproof

Kalau area mata kamu mudah berkeringat, pilih produk yang anti air. Seperti maskara, eyeliner, dan eyeshadow yang waterproof. Maskara yang waterproof memang sedikit sulit ketika dibersihkan, tapi kalau kamu pakai micellar water saat membersihkan makeup, maskara yang waterproof pun mudah terangkat.

Kamu juga bisa mengoleskan minyak zaitun dengan kapas untuk menghilangkan bekas makeup dan melembabkan kulit di area mata. 

Hindari alas bedak yang mengandung minyak

Agar makeup tetap tampil paripurna seharian, hindari alas bedak yang mengandung minyak. Formula bebas minyak akan tahan lebih lama pada kulit, kalau jenis kulitmu kering cari produk yang tetap menghidrasi kulitmu ya Beauty! Kalau sudah pakai foundation aplikasikan bedak tabur untuk menguncinya agar tahan lebih lama.

Kunci blush on dengan bedak tabur

Nah begitu pun saat menggunakan blush on, kamu bisa menggunakan krim blush on dan menguncinya dengan bedak. Setelah terkunci, aplikasikan lagi dengan blush on bubuk agar tampil lebih merona.

Gunakan lip balm sebelum mengaplikasikan lipstik

Kamu bisa menggunakan lip balm terlebih dulu sebelum menggunakan lipstik. Hal ini untuk mencegah bibir kering dan tetap lembab seharian.

Setting Spray

Nah kalau sudah selesai, untuk mencegah fading gunakan setting spray agar makeup enggak mudah luntur dan tahan lama di wajah. Pilih produk setting spray yang sesuai dengan jenis kulitmu.

Kalau kulitmu berminyak, pilih produk khusus yang diformulasikan untuk kulit berminyak. Jadi, enggak cuma membantu mengontrol minyak, tetapi kamu juga enggak perlu khawatir makeup mu akan cepat pudar.

Gimana Beauty? Gampang banget kan? Mulai sekarang enggak perlu khawatir deh dengan riasan wajah yang cepat luntur!

Baca Juga: Make Over Helat Kampanye 'Discover The Unseen Power', 4 Icon Terbaru Akhirnya Dispill! Siapa Saja Sih?

Baca Juga: Cocok untuk Pemula, Ini 5 Rekomendasi Blush On Paling Mantap di Bawah Rp50 Ribu, Warnanya Segar-segar Banget Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha