Menu

Kaget Dipuji Satu Indonesia Gegaga Bekukan Sel Telur, Luna Maya: Masa Sih?

20 Januari 2022 19:10 WIB
Kaget Dipuji Satu Indonesia Gegaga Bekukan Sel Telur, Luna Maya: Masa Sih?

Luna Maya. (Instagram/lunamaya)

HerStory, Bogor —

Luna Maya banjiri pujian usai umumkan  pembekuan sel telur (egg freezing). Meski begitu, ia mengatakan kalau hal ini tak harus dibesar-besarkan karena wajar dilakukan. 

"Masa sih, kenapa memang?," ujar Luna Maya

Menurut Luna Maya tindakan pembekuan sel telur lumrah dilakukan apalagi jika diusia produktif. Ibarat sedia payung sebelum hujan, hal ini pun dilakukan untuk pencegahan di masa mendatang. 

"Kenapa dipuji? Itu kan normal aja, itu tindakan seperti sedia payung sebelum hujan," sambung mantan kekasih Ariel NOAH.

Luna Maya menambahkan kalau perempuan memang memiliki kodrat menstruasi dan melahirkan. Tetapi, ada masanya kesuburan perempuan habis atau sulit memiliki keturunan misalnya saat di usia 40 tahun ke atas. 

"Kita semua tahu lah Tuhan menciptakan perempuan memang dengan kodratnya. Ada menstruasinya, karena kita berproduksi sampai di mana kita waktunya menopouse," jelas Luna.

Sebab hal itulah yang membuat Luna Maya melakukan pembekuan sel telur sebagai bentuk persiapan di masa depan. 

"Aku pikir ini adalah satu tindakan persiapan aja, kalau aku masih muda ya," ucapnya.

Baca Juga: Gercep Bekukan Sel Telur Usai Lamaran, Dewi Perssik Curhat Ingin Segera Punya Anak

Baca Juga: Prestasi dan Parasnya Gak Kalah dari Luna Maya, Ini Sosok Ismael Dully yang Mulai Restui Hubungan Sang Model dengan Maxime Bouttier!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.