Menu

Working Moms Merapat Yuk! Ini 5 Rekomendasi Blush On Netral untuk Usia 30-an Agar Tampil Tetap Kece!

05 Juli 2020 19:00 WIB
Working Moms Merapat Yuk! Ini 5 Rekomendasi Blush On Netral untuk Usia 30-an Agar Tampil Tetap Kece!

Ilustrasi wanita yang sedang mengggunakan blush on.(Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Dear working moms, memasuki usia 30-an memang harus memiliki perawatan kulit wajah yang berbeda dari biasanya agar membuat penampilan jadi awet muda. Lalu di usia 30-an kita sudah tak terlalu pantas lagi untuk menggunakan makeup yang terlalu tebal seperti anak ABG. Kita harus menciptakan efek segar merona dan terkesan awet muda. 

Untuk mendapatkan penampilan tersebut salah satunya adalah berasal dari warna blush on yang digunakan. Blush yang harus digunakan yaitu warna netral yang cocok untuk kulit kuning langsat maupun sawo matang. Nah, bagi kamu yang sedang mencari blush warna-warna kalem untuk makeup, kali ini HerStory telah merangkumnya 5 rekomendasi blush on untuk kamu, dilansir dari berbagai sumber, Minggu (5/7/2020). Yuk simak!

NYX Powder Blush (Rp100 ribu)

NYX termasuk makeup drugstore yang harganya relatif terjangkau tapi hasil akhirnya nggak kalah dengan brand highend. Teksturnya powdery dan pigmented, serta mudah di-blend dengan hasil akhir matte. Sekali pulas warnanya udah keluar dan efeknya memberi rona segar yang natural pada riasan kita. 

Revlon Powder Blush (Rp115 ribu)

Tekstur bubuk padatnya sangat halus dan ringan untuk memberikan warna segar dan natural. Kemasannya minimalis dengan cermin serta kuas mungil di dalamnya. Jika kamu termasuk penggemar makeup natural yang tipis untuk dipakai setiap hari, Revlon powder blush ini pilihan yang tepat. Kamu juga bisa menggunakan ini dengan build up lebih tebal untuk makeup kondangan.

BLP Beauty Cheek Stain (Rp129 ribu)

Memilih blush on berwarna netral seperti peach dan pink natural dapat memberi keseimbangan pada wajah dan tampak menyatu alami pada kulit, baik yang sawo matang maupun kuning langsat. Cheek stain ini warnanya natural dan pigmentasinya oke banget. Teksturnya pun halus. Kalau kamu ingin tampil cantik tanpa memoles banyak makeup, BLP beauty cheek stain ini must have item deh!

Rollover Reaction Haloblush (Rp139 ribu)

Blush tekstur krim ini hadir dalam bentuk stik yang praktis diaplikasikan. Baurkan menggunakan ujung jari atau spons makeup, oleskan satu kali untuk rona alami yang lembut, atau oleskan berulang untuk warna yang lebih intens. Hasilnya bikin kulit keliatan sehat, glowing, dan fresh.

ESQA Radiant Cushion Blush - Santorini (Rp150 ribu)

Untuk kamu yang sering kesulitan membaurkan blush, ESQA merilish perona pipi ini dalam bentuk cushion yang lebih mudah dipakai. Shade Santorini merupakanyang memiliki hasil finish yang velvet di kulit wajah. Teksturnya cair dengan warnanya pink muda yang pigmented.

Baca Juga: Pumping Nyaman dan Aman, Ini 3 Rekomendasi Pompa ASI Handsfree yang Wajib Dimiliki Working Moms, Bikin Makin Sat Set!

Baca Juga: Working Mom Wajib Tahu! Ini 3 Tips Atasi Mata Lelah Gegara Menatap Layar Seharian, Catat dan Cermati Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan