Menu

5 Inspirasi Gaun Bridesmaid, Bisa Bikin Kamu Pangling!

03 Februari 2020 15:15 WIB
5 Inspirasi Gaun Bridesmaid, Bisa Bikin Kamu Pangling!

Bridesmaid Isyana Sarasvati (Instagram/isyanasarasvati)

HerStory, Jakarta —

Hingga saat ini fenomena bridesmaid menjadi hal yang enggak bisa terpisahkan dengan pernikahan. Bridesmaid atau pengiring pengantin merupakan sekelompok orang yang masih lajang yang terdiri dari keluarga ataupun teman dekat dari mempelai wanita ataupun pria.

Biasanya nih Beauty, enggak cuma gaun pengantin aja yang dipikirkan oleh calon mempelai, tapi seragam bridesmaid pun demikian. Nah, buat Beauty yang masih bingung soal seragam bridesmaid apa yang bakal dipersiapkan jelang pernikahan nanti, yuk intip lima inspirasi gaun bridesmaid dengan desain dan pilihan warna menarik lho!

Dress simple ala bridesmaid Isyana 

View this post on Instagram

A post shared by Bridestory (@thebridestory) on Feb 2, 2020 at 4:06am PST

Dalam resepsi pernikahannya kemarin, terlihat pula para bridesmaid yang berhasil mencuri perhatian saat resepsi pernikahan Isyana dan Rayhan berlangsung. para bridesmaid terlihat mengenakan gaun simple berwarna peach dengan model kerah V dan potongan bell sleeves. Simple banget kan Beauty?

Kebaya brukat dengan rok batik

View this post on Instagram

A post shared by Kondangan/Bridesmaid/Kebaya (@kondanganootd) on Jan 30, 2020 at 12:17am PST

Kalau kamu mau terlihat sedikit formal, kamu bisa menggunakan rok batik sebagai bawahan. Untuk kebayanya, kamu bisa memilih corak brukat dengan berbagai variasi warna. Kebaya brukat enggak cuma terlihat anggun dengan rok batik, kamu juga bisa kok mix & match kebaya brukat dengan celana atau rok berbahan dasar satin.

Gaun bridesmaid berbahan dasar satin

View this post on Instagram

A post shared by Gina Virahya ???? (@ginaa.24) on Feb 2, 2020 at 4:21pm PST

Memilih gaun bridesmaid berbahan dasar satin memberikan kesan simple dan juga elegan. Dress satin dengan warna senda bisa kamu kreasikan menjadi berbagai model outfit lho Beauty!

Pilihan gaun bridesmaid dengan nuansa nude

View this post on Instagram

A post shared by Kondangan/Bridesmaid/Kebaya (@kondanganootd) on Jan 30, 2020 at 12:19am PST

Atau kamu bisa memilih gaun bridesmaid dengan nuansa nude? Warna nude membuat tampilan lebih anggun dan pastinya terlihat cantik dong! Kamu bisa memilih gaun bridesmaid berbahan dasar satin dengan warna nude atau bisa kamu padukan dengan brukat lembut. 

Kamu juga bisa memilih gaun dengan bahan dasar chiffon lho!

View this post on Instagram

A post shared by bridal train (@bridaltraininspirations) on Jan 25, 2020 at 8:49am PST

Enggak cuma bahan brukat, gaun bridesmaid berbahan dasr chiffon cocok kamu kenakan, apalagi pesta pernikahan yang diadakan di luar ruangan. Bahan kain chiffon cenderung ringan, jadi kamu enggak bakal kepanasan saat memakainya.

Baca Juga: Gebrak Panggung IFW 2024, 35.000 Pengunjung Turut Ramaikan Gelaran Busana di JCC, Simak Yuk Keseruannya!

Baca Juga: Wisata Religi ke Masjid, Gaya Busana Krisdayanti Tuai Hujatan! Apa Sih Hukumnya Tak Menutup Aurat di Tempat Suci?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Witri Nasuha

Artikel Pilihan