Menu

Wow! Ternyata Ini Lho Manfaat Ibu Hamil Makan Cokelat, Lanjutkan Moms!

08 Februari 2022 16:20 WIB
Wow! Ternyata Ini Lho Manfaat Ibu Hamil Makan Cokelat, Lanjutkan Moms!

Cokelat. (pinterest/freepik)

HerStory, Bekasi —

Cokelat memang diketahui memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Ternyata cokelat juga bisa membawa manfaat baik lho bagi ibu hamil. Gak hanya untuk ibu saja, cokelat juga membawa manfaat tambahan bagi janin. 

Lantas, apa saja ya manfaat cokelat bagi ibu hamil? Melansir dari berbagai sumber, yuk simak ulasannya.

Mencegah hipertensi

Mengonsumsi cokelat dapat mencegah hipertensi lho. Beberapa penelitian bahkan mengungkapkan bahwa mengonsumsi cokelat jenis dark chocolate mampu mengontrol tekanan darah, meski efeknya gak terlalu kuat.

Menurunkan risiko preeklamsia

Ibu hamil yang mengonsumsi cokelat pada trimester pertama atau ketiga kehamilan telah dikaitkan dengan penurunan risiko terjadinya preeklamsia. 

Mencegah stres

Mengonsumsi cokelat bisa meminimalkan terjadinya stres, dan dapat memberikan efek lebih bahagia. 

Meningkatkan kekebalan tubuh

Kandungan flavonoid yang merupakan antioksidan alami terbilang berperan dalam meningkatkan kekebalan tubuh ibu hamil sekaligus janin yang dikandung.

Namun, pastikan untuk tidak mengonsumsi cokelat secara berlebihan ya. Pasalnya, mengonsumsi cokelat secara berlebihan bisa meningkatkan berat badan secara drastis. 

Baca Juga: Si Kecil Pasti Suka! Ini Resep Cokelat Panas dari Susu Kedelai yang Bikin Tidur Semakin Nyenyak, Cuss Langsung Coba Moms!

Baca Juga: Gak Cuma Enak, Ini 3 Manfaat Konsumsi Cokelat Putih, Mengurangi Risiko Kanker!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.