Menu

Apa Jenis Kulitmu Beauty? Saran Dokter, Begini Cara Mengecek dan Merawatnya, Cuss Simak!

09 Februari 2022 12:05 WIB
Apa Jenis Kulitmu Beauty? Saran Dokter, Begini Cara Mengecek dan Merawatnya, Cuss Simak!

Dermatologist sekaligus Skin Expert, dr. Kardiana Dewi, Sp.KK, FINSDV. (Riana/HerStory)

HerStory, Bogor —

Beauty, jenis kulit wajah setiap orang berbeda-beda. Karenanya, kamu harus paham kebutuhan dasar kulit wajahmu agar dapat menyesuaikan dengan produk perawatan yang cocok.

Secara umum, jenis kulit wajah terbagi menjadi 4 yaitu jenis kulit normal, kulit kering, kulit berminyak, dan kulit sensitif.

Lalu, bagaimana cara untuk mengetahui jenis kulit kita sendiri dengan tepat? Ternyata caranya gampang kok, Beauty!

“Biasanya patokannya dari setelah mencuci wajah. Misalnya, kalau orang itu kulitnya berminyak, itu setelah mencuci wajah itu kulitnya gak lama kemudian, mungkin 30 menitan, itu berminyak,” kata Dermatologist sekaligus Skin Expert, dr. Kardiana Dewi, Sp.KK, FINSDV, saat acara virtual launching ‘Marina Expert White and Glow’, sebagaimana dipantau HerStory, pada Selasa (8/2/2022).

Sementara itu, lanjut dr. Kardiana, untuk jenis kulit wajah normal mengacu pada kulit yang tidak mengalami segala jenis kondisi kulit yang berlebihan. Jenis kulit wajah normal, kata dia, memiliki keseimbangan antara jumlah kandungan air dan kandungan minyak, sehingga orang dengan jenis kulit wajah normal biasanya jarang memiliki masalah kulit.

Kemudian, bagi kamu pemiliki kulit kering, dr. Kardiana bilang bahwa meski sudah seharian beraktivitas dan cuci muka pada pagi hari, kulitnya tak akan berubah.

“Bahkan bagi yang kulitnya sangat kering, bisa nampak bersisik dan tak ada sebum atau minyak alami sama sekali,” ujarnya.

Kemudian, untuk mengetahui apakah kulit seseorang itu sensitif atau tidak, dr. Kardiana menuturkan bahwa mendeteksinya sedikit lebih sulit.

“Kalau kulit sensitif ini agak susah mengenalinya, tapi yang pasti sensitif yang dimaksud di sini adalah kulit yang memang mudah mengalami kemerahan, mudah mengalami iritasi, kemudian juga mudah sekali ada rasa perih panas gitu ya jika terpapar kena udara luar gitu, tapi tidak sama dengan sensitif terhadap bahan tertentu,” bebernya.

Baca Juga: Gak Usah Bingung Hempas Kotoran di Wajah, Ini Lho 5 Langkah yang Harus Beauty Lakukan, Auto Bersih Sampai Pori-pori

Baca Juga: Belotero Revive, Solusi Perawatan Wajah yang Bikin Glowing Tanpa Ribet, Ini Alasannya Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.