Menu

Gak Cuma Gejala Omicron, Ini 5 Penyebab Tenggorokan Sakit di Pagi Hari!

16 Februari 2022 07:10 WIB
Gak Cuma Gejala Omicron, Ini 5 Penyebab Tenggorokan Sakit di Pagi Hari!

Ilustrasi sakit tenggorokan. (Freepik/edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Sakit tenggorokan kini bisa menjadi salah satu gejala seseorang positif terpapar Covid-19 varian Omicron. Namun, ternyata enggak hanya itu, lho.

Sakit tenggorokan yang muncul di pagi hari secara tiba-tiba saat sedang enggak flu bukan hanya menjadi tanda positif terinfeksi Omicron, tapi juga ada penyebab lainnya.

Melansir dari laman The Health Board, sakit tenggorokan bukan hanya terjadi saat flu dan batuk, tapi kondisi lingkungan juga bisa memengaruhi.

Berikut ini beberapa penyebab tenggorokan terasa sakit saat bangun tidur. Apa saja? Yuk, simak baik-baik, ya!

Alergi

Alergi juga dapat membuat tenggorokan terasa sakit dan gatal. Debu, bulu, dan jamur bisa memicu peradangan di saluran udara dan menyebabkan sakit tenggorokan.

Asam lambung

Asam lambung atau GERD juga bisa menyebabkan tenggorokan terasa sakit. Hal ini bisa memburuk di malam hari, sehingga saat bangun pagi tenggorokan terasa enggak nyaman.

Baca Juga: Gawat! Gak Disadari, Ini 3 Kebiasaan yang Picu Sakit Tenggorokan saat Puasa, Kamu Ngerasain Juga Gak?

Baca Juga: Musim Sakit Pernapasan, Ini Bahan Herbal yang Ampuh Hempas Sakit Tenggorokan dengan Mudah, Gak Perlu Repot ke Dokter Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.