Menu

Anti Gagal! Yuk Intip Resep Kentang Brokoli Panggang, Camilan Nikmat Cocok untuk Teman Nyantai di Sore Hari!

10 Juli 2020 16:00 WIB
Anti Gagal! Yuk Intip Resep Kentang Brokoli Panggang, Camilan Nikmat Cocok untuk Teman Nyantai di Sore Hari!

Kentang Brokoli Panggang? (Instagram/dapur.pandamerah)

HerStory, Jakarta —

Beauty, sore-sore gini emang paling asik ditemani nyantai dengan camilan manis. Nah mumpung lagi di rumah aja, coba bikin Kentang Brokoli Panggang yuk! Cara membuat dan resepnya cukup mudah lho, Beauty! Cocok banget untuk teman nyantai di sore ini. Kali ini HerStory bakal ajak Beauty untuk intip kreasiĀ Kentang Brokoli Panggang seperti yang dilansir dari laman Instagram, @dapur.pandamerah, Jum'at (10/7/2020).

Bahan-bahan:

  • 250 gr kentang, rebus
  • 200 gr brokoli
  • 3 lembar smoked beef/sosis, potong2
  • 1 sdm mentega
  • 3 bw. Putih, cincang
  • 1 sdm tepung terigu
  • 250 ml susu putih UHT
  • 25 gr keju parut
  • Merica dan garam secukupnya
  • 2 butir telur, kocok

Cara membuat:

  1. Tumis bawang putih dengan mentega hingga wangi, masukkan smoked beef, masak hingga matang.
  2. Tambahkan tepung terigu, aduk cepat, tambahkan susu putih sedikit demi sedikit.
  3. Setelah agak mengental masukkan keju parut, bumbui merica dan garam secukupnya.
  4. Masukkan kentang rebus dan brokoli. Aduk rata. Matikan api.
  5. Setelah agak dingin, tambahkan kocokan telur. Aduk rata.
  6. Pindah ke wadah kaca/loyang. Taburi keju, panggang di oven sekitar 30 menit (suhu 170, api atas bawah) hingga matang kecokelatan. (Kalo ga ada oven bisa juga dikukus).
  7. Bisa untuk 4 porsi. Total 908 kalori (227 kalori/porsi)

Baca Juga: Diabetesi Tetap Bisa Nyemil Manis Lho, Ini Resep Kue Kering Havermut yang Pakai Gula Khusus, Rasanya Tetap Enak Lho!

Baca Juga: Paling Enak Disantap Tengah Malam, Ini Aneka Resep Masakan Simple untuk Pelarian Darurat Kelaparan! Cuss Langsung Sikat!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan