Menu

Jangan Anggap Enteng! Ini 4 Cara Moms Jadi Pendengar Baik untuk Anak

10 Juli 2020 17:58 WIB
Jangan Anggap Enteng! Ini 4 Cara Moms Jadi Pendengar Baik untuk Anak

ilustrasi anak yang dekat dengan ibunya (pinterest/edited by herstory)

HerStory, Jakarta —

Pembicara yang baik bagi anak pasti sudah jadi keahlian para orang tua, tapi cuma sebagian yang bisa jadi pendengar yang baik bagi anaknya, Moms! Padahal komunikasi harus imbang antara berbicara dan mendengarkan.

Membangun komunikasi yang baik dengan anak gak cuma melibatkan berbicara saja, tapi juga orangtua harus mendengarkan anak. Jadi, komunikasi dua arah dapat terjadi antara orang tua dan anak. Kemampuan Moms dalam mendengarkan anak dirasa penting banget untuk membangun komunikasi yang efektif. 

Nah, inilah cara membangun komunikasi dengan anak yang baik, Moms!

1. Luangkan waktu beberapa saat setiap hari untuk berbicara dan mendengarkan anak.

2. Memerhatikan apa yang sedang anak bicarakan padamu, Moms. Sebisa mungkin Working Moms cuma fokus mendengarkan anak, gak sambil menonton televisi atau memegang hp. Hal ini juga dapat mengajarkan anak bagaimana cara menjadi pendengar yang baik.

3. Mendorong anak untuk mengungkapkan ide-ide maupun opininya terhadap suatu hal. Biarkan anak bertanya apapun padamu, ya. Sebisa mungkin beri anak jawaban yang baik. Ini merupakan salah satu bentuk komunikasi positif antar orangtua dan anak dengan berbicara dan mendengarkan secara bergantian.

4. Jangan takut untuk membahas hal-hal yang penting, mengkritik anak, atau menyalahkan anak. Tapi, jangan sampai berteriak atau berbicara kasar yang dapat menyakiti hati anak. Ingat kalau memori anak kecil sangat kuat dan itu semua bisa terekam seumur hidupnya, Moms!

Jadilah pembicara dan pendengar yang baik buat anak ya, Moms. Bagaimana pun anak adalah hasil didikanmu.

Baca Juga: Pumping Nyaman dan Aman, Ini 3 Rekomendasi Pompa ASI Handsfree yang Wajib Dimiliki Working Moms, Bikin Makin Sat Set!

Baca Juga: Pantas Banyak Teman! Ini 3 Zodiak Fleksibel dan Mudah Beradaptasi, Komunikasinya Jago Banget! Kamu Termasuk Gak?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan