Menu

Cocok untuk Si Petualang, Garmin Hadirkan Produk Terbaru Seri Outdoor, Intip Yuk!

17 Februari 2022 20:00 WIB
Cocok untuk Si Petualang, Garmin Hadirkan Produk Terbaru Seri Outdoor, Intip Yuk!

Virtual Press Conference Garmin. (Press Release)

HerStory, Jakarta —

Merek perangkat smart wearable Garmin kembali meluncurkan produk terbarunya. Sejak jam tangan Forerunner pertama kali dirilis pada tahun 2003, Garmin telah mengembangkan pasarnya di bidang seperti triathlon, pendakian gunung, golf, dan lainnya, yang membangun pangsa pasar tertinggi di semua segmen luar ruang.

Kali ini, Garmin meluncurkan seri fenix 7 untuk para pengguna yang senang beraktivitas di luar ruangan. Seri fenix 7 ini menghadirkan peningkatan efisiensi sel surya dan masa pakai baterai yang lebih lama untuk menawarkan kenyamanan penggunanya saat mereka melakukan aktivitas olahraga yang beragam. Terlebih, seri ini juga menjadi jam tangan pintar pertama yang dilengkapi dengan senter internal. 

Bersamaan dengan peluncuran seri fenix 7, Garmin turut memperkenalkan epix™, perangkat jam tangan pintar yang dirancang untuk membentuk semangat petualang menuju ke ritme urban yang baru. 

Selain mendukung ragam fungsi olahraga, epix juga menghadirkan layar sentuh AMOLED berdefinisi tinggi dengan daya tahan baterai yang mengagumkan. 

"Kami telah merancang outdoor smartwatch terbaik dengan fungsi keselamatan, fitur Kesehatan, dan kebugaran yang ditingkatkan untuk mendukung perjalanan tanpa batas melalui peluncuran seri fenix 7 dan epix ini," ucap Scoppen Lin, Assistant General Manager Garmin Asia.

Selama masa pandemi, Garmin Indonesia mencatat adanya peningkatan sebanyak 24% di semua bidang olahraga luar ruang, seperti bersepeda, hiking, pendakian gunung, dan ragam aktivitas lainnya. 

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Tasha Rainita

Artikel Pilihan