Menu

Belum Banyak yang Tahu, Daun Jambu Biji Bisa Jadi 'Obat' Diabetes Lho!

25 Februari 2022 16:05 WIB
Belum Banyak yang Tahu, Daun Jambu Biji Bisa Jadi 'Obat' Diabetes Lho!

Daun buah jambu biji. (Pexels/Any Lane)

HerStory, Jakarta —

Sudah jadi rahasia umum bahwa buah jambu biji berkhasit untuk kesehatan. Namun, ternyata daun jambu biji juga memiliki manfaat yang tak kalah mujarab lho.

Daun jambu biji digunakan sebagai obat tradisional di banyak daerah subtropis di seluruh dunia. Salah satu manfaat utama daun jambu biji adalah mengatasi masalah diabetes dengan mengelola kadar gula darah.

Di dalam daun jambu terdapat asam ellagic, cyanidin dan polifenol lainnya yang baik untuk diabetes. Cara membuatnya adalah dengan mencampurkan air panas dengan beberapa lembar daun jambu biji hingga menjadi ekstrak atau bisa juga dibuat menjadi teh.

Dilansir boldsky (25/2/2022) penelitian menyebutkan bahwa setelah mengonsumsi ramuan ekstrak daun jambu biji tersebut gula darah postprandial (pasca makan sebesar) cenderung turun hingga 37,8 persen.

Beberapa penelitian juga mengatakan bahwa konsumsi teh daun jambu biji selama 5-7 minggu dapat membantu meningkatkan resistensi insulin dan mengurangi perkembangan komplikasi diabetes seperti nefropati dan obesitas.

Konsumsi daun jambu biji dalam jangka panjang dapat meningkatkan produksi insulin, pemanfaatan glukosa oleh sel-sel dan fungsi hati dan ginjal, yang fungsinya dapat memburuk karena kelebihan glukosa dalam tubuh.

Baca Juga: Penderita Diabetes Bahagia, Ini Rekomendasi Es Krim yang Bisa Disantap Tanpa Takut Gula Darah Naik, Rendah Karbohidrat Juga Lho!

Baca Juga: Diabetes Minggat, Ternyata Jahe Bisa Jadi Obat Mujarab Hempas Penyakit Kronis! Gimana Sih Cara Konsumsinya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana

Artikel Pilihan