Menu

Terkesan Hal Biasa, Ternyata Bayi Sering Main Air Liur Ada Manfaatnya lho Moms, Begini...

02 Maret 2022 15:35 WIB
Terkesan Hal Biasa, Ternyata Bayi Sering Main Air Liur Ada Manfaatnya lho Moms, Begini...

Anak Bayi Memainkan Air Liur

HerStory, Tangerang —

Moms sering perhatiin gak sih, kalau si kecil suka mainin air liur? Pasti moms liatnya ini hal biasa pada bayi. Kebanyakan orang tua yang melihat si bayi main air liur atau membuat gelembung pasti gregetan ingin membersihkan mulut si kecil.

Namun, moms tahu gak sih. Ternyata jika bayi bermain air liur itu bermanfaat bagi tumbuh kembang si kecil, lho. Yuk, simak penejelasan dibawah ini yang sudah di rangkum dari duniaparentingdotid.

Melatih Otot Wajah

Ketika si kecil memainkan air liur itu dapat membantu mengendalikan lidah, bibir dan pipi secara bersamaan moms. Hal ini juga meningkatkan kekuatan bibir bayi yang akan dibutuhkan nantinya untuk meresap air atau cairan lainnya dari gelas.

Mengoceh

Manfaat lainnya, membantu perkembangan bahasa dan kemampuan bicara pada bayi, karena pada saat memainkan air liur anak akan mudah mengoceh untuk menyebutkan beberapa huruf berebeda seperti m,a,dan d.

Membantu Pertumbuhan Gigi

Ketika si kecil memainkan air liur turut membantu dalam pertumbuhan giginya. Selain itu dapat membantu melembutkan gusi untuk mempersiapkan gigi pertamanya moms.

Selain dari manfaat diatas, ternyata ketika bayi memainkan air liur dapat mengeksplorasi diri si kecil lho moms, seperti mengajak orang disekitarnya berkomunikasi, bagian dari perkembangan bahasa, memberikan rasa senang, bereksperimen dengan mulut dari suara dan volume.

Baca Juga: Jangan Sikat Gigi Dulu Setelah Bangun Tidur, Ternyata Ada Manfaat Tersembunyi dari Air Liur: Kaya Antioksidan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.