Menu

Sentuhan Fisik Ini Bisa Bikin Hubungan Makin Mesra Lho, Yakin Gak Mau Coba?

08 Maret 2022 20:10 WIB
Sentuhan Fisik Ini Bisa Bikin Hubungan Makin Mesra Lho, Yakin Gak Mau Coba?

Pasangan yang sedang berpelukan di tengah hutan pinus. (Unsplash/João Silas)

HerStory, Bekasi —

Menambah kemesraan gak melulu dengan melakukan seks, tetapi bisa juga dengan hal-hal kecil. Bahkan, ada beberapa sentuhan fisik sederhana yang ternyata bisa bikin hubungan dengan pasangan semakin erat.

Selalu berusaha untuk mempererat hubungan itu sangat penting. Ini akan membuat hubungan kalian semakin langgeng, menyenangkan, dan tidak membosankan.

Lalu, sentuhan fisik apa saja yang bisa bikin hubungan dengan pasangan semakin erat? Berikut lima di antaranya.

1. Berpelukan

Berpelukan merupakan entuhan fisik yang sangat umum tapi penting. Berpelukan bisa menjadi tanda kalau Anda dan pasangan saling menyayangi. Pelukan bisa menjadi bentuk dukungan yang diberikan kepada pasangan.

Berpelukan bisa menjadi arti bahwa Anda akan selalu ada untuknya dan bisa saling mengerti apa yang sedang dirasakan. Pelukan bisa menjadi obat untuk saling menenangkan.

2. Mengelus atau mengusap kepala

Sentuhan ini biasanya diartikan sebagai tanda jika ingin memberikan kasih sayang dan kenyaman pada pasangan. Mengelus kepala juga bisa sebagai tanda bahwa Anda mengerti kondisi yang sedang dia alami dan rasakan. Tentu saja mengusap kepala akan memberikan kenyamanan tersendiri bagi pasangan. 

3. Pegangan tangan

Pegangan tangan atau saling menggenggam, bisa diartikan kalau kalian saling melindungi. Hal-hal sederhana seperti ini sebenarnya sangat berarti di dalam sebuah hubungan.

Mungkin terlihat sepele, tapi sentuhan fisik seperti ini mempunyai makna spesial bagi kebanyakan orang, terutama perempuan. Pasti ada rasa spesial yang dirasakan meski pegangan tangan sudah biasa dilakukan.

4. Memijat punggung

Sentuhan ini terdengar sangat asing bagi sebagian besar pasangan karena mungkin jarang dilakukan. Padahal bisa menjadi momen romantis, lho.

Saat pasangan sedang merasa lelah atau tak enak badan, Anda bisa menawarkan diri untuk memijat punggungnya. Pijatan ini akan membuat dia menjadi lebih rileks dan tenang.

5. Mencium

Salah satu sentuhan fisik yang juga bisa bikin hubungan dengan pasangan semakin erat adalah mencium. Setiap ciuman yang diberikan kepada pasangan memiliki arti tersendiri.

Mencium kening atau pipi bisa diartikan kalau kalian saling menyayangi. Mencium bibir bisa diartikan dengan saling mencintai dan menginginkan.

Kalau sering mencium tangan, tandanya kalian saling menghargai. Lagi-lagi terdengar sepele, tapi hal-hal kecil seperti ini jangan sampai diabaikan di dalam hubungan.

Dari 5 sentuhan fisik di atas, kamu suka yang mana?

Baca Juga: Gak Bikin Kikuk, Ini 3 Tips Jaga Hubungan Langgeng dengan Pasangan Introvert, Nomor 2 Kuncinya!

Baca Juga: Mau Hubungan Sehat dan Langgeng, Cusss Terapkan Cara Kuatkan Komitmen dalam Hubungan Asmara, Ternyata Beauty Harus...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya