Menu

Franka Makarim: Sosok Istri Mendikbud RI yang Mandiri dan Menginspirasi, Ternyata Tak Kalah Hebat dari Sang Suami, Ini Deretan Bisnisnya...

21 Maret 2022 22:30 WIB
Franka Makarim: Sosok Istri Mendikbud RI yang Mandiri dan Menginspirasi, Ternyata Tak Kalah Hebat dari Sang Suami, Ini Deretan Bisnisnya...

Franka Franklin Makarim dan Nadiem Makarim (Instagram/ @frankamakarim)

HerStory, Jakarta —

Melihat sukses dan kewibawaannya sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Indonesia yakni Nadiem Makarim atau pemilik nama asli Nadiem Anwar Makarim, B.A., M.B.A (37 tahun) sekaligus pendiri GOJEK Indonesia, ternyata ada sosok perempuan hebat di balik kiprah seorang Nadiem Makariem, yaitu sang istri Franka Franklin Makarim.

Nadiem Makarim dengan Franka menikah pada bulan Juni tahun 2014. Pernikahan mereka digelar di pulau Dewata, Bali.

Kini keduanya membina rumah tangga selama delapan tahun dan saling mendukung kesuksesannya masing-masing.

Meskipun sang suami Nadiem Makarim sudah tidak diragukan pundi-pundi rupiahnya bahkan aset kekayaannya, namun sang istri Franka Makarim justru memiliki sumber kekayaannya sendiri dan bisa dibilang mandiri untuk tak selalu bergantung dengan keuangan dari sang suami.

Berbeda dengan kiprah bisnis dan kisah perjalanan karir sang suami yang selalu disorot, karir dan kesuksesan Franka justru tak selalu menjadi perhatian publik.

Namun, ternyata ibu dari tiga orang putri ini justru menjalankan bisnis dan memiliki segudang prestasi bahkan cuan, berikut di antaranya:

Memiliki Bisnis Perhiasan Merk Tulola

Franka Franklin saat ini diketahui memiliki bisnis perhiasan yang bekerja sama dengan artis Happy Salma.

Brand perhiasan tersebut diberi nama Tulola.

Tulola sendiri merupakan sebuah brand aksesoris lokal asal Bali yang menyuguhkan koleksi perhiasan etnik dengan sentuhan kontemporer yang layak diperhitungkan oleh para fashion enthusiast.

Kini diketahui menjabat sebagai Co-Owner dari Tulola Designs.

Pengalaman Bekerja di Agensi Periklanan di Singapura

Perempuan lulusan Fashion Raffles Design Institue dan Northumbria University ini pun setelah lulus kuliah langsung bekerja di sebuah agensi periklanan di Singapura, bahkan pernah menjabat sebagai Chief Marketing Officer (CMO) di sebuah ritel e-commerce kosmetik di Indonesia yaitu Luxola ketika ia berusia 29 tahun.

Franka Franklin bahkan juga pernah menjadi Brand Marketing & Communications Manager di Time International selama satu tahun.

Tak hanya itu, Franka Franklin juga diketahui pernah menjabat sebagai VP Merchandising & Business Development di perusahaan startup yaitu Berrybenka.com selama 3 tahun.

Istri pendiri GOJEK Indonesia ini juga dikenal sebagai sosok yang cukup sering terlibat dalam berbagai kegiatan sosial.

Dari sebelum menikah, ia telah aktif bergabung dengan gerakan pendidikan sosial Indonesia Mengajar sebagai Spesialisasi Komunikasi Strategis di tahun 2010.

Meski disibukkan dengan berbagi hal dan aktivitas, Franka tetap setia mendampingi dan mendukung sang suami dalam bertugas, serta mengurus ketiga putrinya.

Ia juga diketahui sering terlihat mendampingi Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Indonesia di Istana Negara dan berbagai kegiatan lainnya.

Baca Juga: Fantastis! Dijanjikan Nadiem Makarim Dapat Beasiswa, Terkuak Biaya Sekolah Putri Ariani Tembus hingga Rp1,2 Miliar, Segini Rinciannya

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan