Menu

Menu Diet yang Cocok untuk Golongan Darah A, Wajib Coba Beauty!

22 Maret 2022 13:35 WIB
Menu Diet yang Cocok untuk Golongan Darah A, Wajib Coba Beauty!

Menu diet (Unsplash/Louis Hansel)

HerStory, Bandung —

Untuk dapat menurunkan berat badan, kamu bisa coba beberapa menu diet yang sesuai dengan golongan darah kamu lho. Nah, kalau kamu memiliki golongan darah A, kamu bisa mulai dengan mencoba beberapa menu diet ini.

Banyak yang percaya kalau menu diet golongan darah A ini paling efektif. Ini dikarenakan golongan darah itu berpengaruh sekali pada metabolisme tubuh sehingga menu diet golongan darah A ini bisa jadi solusinya. Yuk, catat menu diet golongan darah A ini, dilansir dari berbagai sumber, Selasa (22/3/2022).

Menu Diet Golongan Darah A

Apakah mengonsumsi makanan berdasarkan golongan darah O, A, B, atau AB bisa membantu mengurangi berat badan dan menjadi lebih sehat? Jawabannya sangat bisa. Ada cara Diet Golongan Darah, yang diciptakan oleh naturopath Peter J. D'Adamo. D'Adamo juga terkenal sebagai penulis buku diet laris "Eat Right 4 Your Type".

D'Adamo mengklaim bahwa makanan yang kita makan bereaksi secara kimia dengan golongan darah kita. Jika kamu mengikuti diet yang dirancang untuk golongan darah, tubuh pun akan mencerna makanan dengan lebih efisien. Kamu akan menurunkan berat badan, memiliki lebih banyak energi, dan membantu mencegah penyakit.

Lalu bagaimana diet bagi pemilik golongan darah A?

Golongan darah A disebut cultivator (penggarap tanah, bercocok tanah) oleh D’Adamo, golongan darah A berkembang pada zaman pertanian, sekitar 20.000 tahun yang lalu.

Diet golongan darah merekomendasikan bahwa individu-individu yang sedang melakukan diet menurut golongan darah A diharuskan memperbanyak makan sayuran dan menghindari daging merah, asupan makanan diarahkan lebih ke arah vegetarian.

Baca Juga: Rekomendasi Menu Diet Seminggu untuk Beauty yang Baru Mulai, Gak Usah Takut Kelaparan, Dijamin Rendah Kalori Tapi Tetap Kenyang!

Baca Juga: 21 Rekomendasi Menu Masakan untuk Senin Sampai Minggu, Sehari Moms Bisa Masak 3 Menu, Tumisan hingga Berkuah!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.