Menu

Kesulitan Ajarkan Anak Menulis? Coba Ikuti 5 Cara Efektif Ini!

23 Maret 2022 12:25 WIB
Kesulitan Ajarkan Anak Menulis? Coba Ikuti 5 Cara Efektif Ini!

Ilurstasi ibu sedang mengajari anak menulis. (Shutterstock/Nadezhda1906)

HerStory, Bandung —

Setiap orangtua tentu selalu menginginkan anak-anaknya berkembang menjadi seseorang yang pintar, seperti mahir menulis ketika usianya beranjak TK.

Menulis termasuk ke dalam salah satu kemampuan motorik halus yang perlu dikuasai oleh anak-anak. Anak yang belajar menulis bisa mulai menuangkan segala ide-ide yang ada di dalam pikirannya ke dalam sebuah bentuk tulisan. Berikut cara-cara untuk ajarkan anak menulis ketika anak mulai beranjak TK, dilansir dari berbagai sumber, Rabu (23/3/2022).

1. Menulis dengan menebalkan trace the dot

Metode pertama yang bisa digunakan adalah dengan menebalkan trace the dot yang mudah diikuti oleh si Kecil. Moms juga bisa membuat pola sendiri secara manual yang menggambarkan huruf, angka, bentuk tertentu atau sebuah rangkaian tertentu.

Melalui metode ini, anak bisa menebalkan atau menyambungkas masing-masing titik supaya bisa menciptakan sebuah bentuk tertentu.

2. Menulis dengan menebalkan huruf tipis

Metode berikutnya, Moms bisa ajarkan anak dengan berusaha untuk menebalkan huruf tipis. Dalam memilih pola huruf, cobalah untuk mencari pola yang besar agar anak bisa belajar dengan maksimal. 

3. Menulis dengan menjiplak

Memegang pensil atau membentuk huruf terkadang bisa menjadi salah satu kesulitan untuk anak-anak yang memiliki masalah ketika menulis.

Metode menulis dengan menjiplak ni dapat membantu anak secara perlahan-lahan. Tuntun anak melalui metode jiplak, jika rutin dilakukan maka hal ini dapat memberikan perkembangan baru untuknya.

Baca Juga: Jangan Terlalu Dini, Moms Cari Tahu Yuk Waktu yang Tepat untuk Mengajarkan Anak Calistung!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan