Menu

Buat Kamu yang Punya Masalah Jerawat Di Leher, Coba nih Ikutin Cara Mengatasi dan Mengetahui Penyababnya!

28 Juli 2020 14:15 WIB
Buat Kamu yang Punya Masalah Jerawat Di Leher, Coba nih Ikutin Cara Mengatasi dan Mengetahui Penyababnya!

Ilustrasi jerawat di punggung (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, jerawat enggak Cuma muncul di wajah lho! Di beberapa orang jerawat juga bisa muncul di leher ataupun di punggung, meskipun enggak terlalu terlihat namun seringkali jerawat di daerah ini lebih perih daripada jerawat di wajah kita.

Sama dengan munculnya jerawat di wajah, jerawat di leher juga disebabkan oleh pori-pori kulit yang tersumbat oleh minyak, kulit mati dan juga kotoran yang berakibat terinfeksi oleh bakteri propionibacterium acnes. Tetapi, sumbatan di leher enggak sesering di wajah kok.

Kemudian, tersumbatnya pori-pori pada kulit ini biasanya disebabkan oleh kurangnya menjaga kebersihan kulit ketika mandi, penggunaan handuk yang kotor, jarang keramas hingga menggunakan pakaian yang enggak menyerap keringat dengan maksimal.

Jerawat di leher juga bisa diakibatkan oleh kadar hormone yang enggak seimbang. Seperti pada orang yang sedang pubertas ataupun menstruasi. Tetapi hal ini juga bisa terjadi karena sedang mengonsumsi obat tertentu dan stress.

Cara untuk Mengatasi Jerawat di Leher

Jaga Kebersihan Leher

Salah satu alasan kenapa kamu memiliki jerawat di leher adalah kurangnya kebersihan di daerah tersebut. Oleh karena itu, sebaiknya kamu lebih sering memperhatikan kebersihan di daerah leher kamu seperti mandi sebanyak dua kali sehari, mengganti baju setiap hari, mengganti handuk dan menggunakan pakaian yang mudah menyerap keringat.

Menggunakan Sabun Antibakteri

Jerawat pada umunmnya disebabkan oleh bakteri bernama propionibacterium acnes yang berkembang dan bisa menyumbat folikel pada kulit sehingga bisa menyebabkan jerawat. Oleh karena itu untuk mengatasi masalah jerawat di leher kamu bisa menggunakan sabun dengan kandungan anti bakteri yang bisa membasmi bakteri ini.

Menggunakan Obat Jerawat

Kalau kamu memiliki jerawat di leher dan jerawat itu mulai menyebabkan rasa nyeri sebaiknya kamu gunakan obat jerawat dengan bahan benzoil peroksida, asam salisilat, alfa hidroksi, retinoid dan juga niacinamide. Benzoil peroksida merupakan salah satu bahan aktif yang bisa membunuh bakteri dan juga bisa mengurangi pembekakan jerawat dan kadar minyak di kulit.

Asam salisilat memiliki manfaat sebagai pembersih kotoran dan minyak menyumbat pori-pori kulitmu. Kemudian untuk alfa hidroksi, retinoid dan juga niacinamide bisa digunakan untuk meredakan jerawat dan juga membuat jerawat cepat mengering.

Baca Juga: Berantas Tuntas Jerawat, La Roche Posay Luncurkan Effaclar Duo+M dengan Phylobioma yang Targetkan Penyebab Utama Masalah Kulit Wanita

Baca Juga: Rekomendasi Serum Viva yang Ampuh Hempas Jerawat, 3 Bahan Ajaib Ini Siap Bikin Wajah Glowing! Mau Coba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.