Menu

Ketika Kakek Nenek Terlibat dalam Pengasuhan Anak Kita, Apa yang Harus Dilakukan?

28 Maret 2022 20:55 WIB
Ketika Kakek Nenek Terlibat dalam Pengasuhan Anak Kita, Apa yang Harus Dilakukan?

Illustrasi Nenek Mengasuh Cucu (Pexels.com/Juan Pablo Serreano Arenas)

HerStory, Tangerang —

Saat mengasuh anak, tantangan yang akan dihadapi moms dan suami adalah bukan terletak pada bagaimana metode asuh yang akan diterapkan dengan benar dan tepat. Tapi juga, ketika menghadapi pihak-pihak yang ikut campur, termasuk orang tua sendiri.

Mungkin dengan alih-alih niat baik perhatian dengan cucu. Tapi, yang ada bikin moms serba salah. Apalagi ketika cara pandangan dan pengasuhannya itu nggak sesuai dengan yang moms mau atau moms pelajari.

Perbedaan pola asuh kakek dan nenek dengan kita sebagai orangtua sering terjadi, bukan? Berseteru dalam kasih sayang, mungkin sebuah istilah yang tepat untuk masalah ini. Bukankah masing-masing pihak yang berseteru sama-sama menyayangi anak atau cucunya? Dikutip dari talkparenting.

Pertama, bicarakan secara terbuka konsep kamu. Boleh jadi kesalahpahaman terjadi karena salah satu pihak tak mengerti maksud pihak lain. Akan lebih baik jika dijalin komunikasi akrab dan terbuka antara kakek dan nenek dengan Ayah dan Ibu sehingga bisa dimanfaatkan untuk menyampaikan metode pendidikan yang diterapkan.

Kedua, beri toleransi pas hal-hal yang tak prinsip. Misal, soal selera pakaian yang dipakai cucu, soal selera makanan, yang tak mempengaruhi prinsip penerapan pendidikan untuk jangka panjang, bolehlah memberi kesempatan pada kakek dan nenek untuk mengaturnya. Biasanya, jika mereka diberi kesempatan dalam beberapa hal untuk mengatur cucu, maka mereka akan ikhlas jika diminta "mundur" dalam hal penting bagi anak, misal: soal disiplin.

Baca Juga: 3 Kesalahan dalam Mengasuh Anak yang Jarang Disadari, Nomor 1 Bahaya Banget Moms-Dads!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.