Menu

Bukan Hal yang Mudah, 4 Cara Mendidik Anak Tunggal Jadi Tangguh dan Mandiri

07 April 2022 16:00 WIB
Bukan Hal yang Mudah, 4 Cara Mendidik Anak Tunggal Jadi Tangguh dan Mandiri

Illuastrasi Anak Tunggal (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Tangerang —

Moms, mendidik anak tunggal bukan hal yang mudah lho. Secara psikologis anak tunggal justru memerlukan pendampingan agar anak tak mudah manja dan ketergantungan pada orang tua.

Anak tunggal juga dihadapkan dengan dampak mereka mudah kesepian. Lantas bagaimana sih moms cara mendidik anak tunggal biar tangguh dan mandiri. Simak yuk ulasannya dari GenPI.co.

1. Beri contoh sosialisasi

Sibling rivalry sering kali dianggap buruk, padahal pertengkaran antar saudara bisa membantu anak belajar untuk bisa bersosialisasi dengan baik.

Sayangnya, hal ini tak dialami oleh anak tunggal. Untuk itu, moms bisa membantu perkembanganya dengan mencontohkan cara berbagi, berkompromi, dan berempati dengan orang lain pada Si kecil.

2. Buat suasana fleksibel

Anak tunggal bisa menjadi pribadi yang sangat logis dan berpikiran lurus sehingga bisa menjadi sangat serius maupun tidak "menyenangkan".

Maka dari itu, moms perlu menghindari gaya parenting yang kaku dan terlalu disiplin. Buat suasana rumah jadi menyenangkan dan penuh tawa.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di GenPI

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan GenPI. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Nasibah Azzahra