Menu

3 Makanan untuk Anak yang Mengalami Muntah, Jangan Sampai Salah Pilih!

12 April 2022 10:30 WIB
3 Makanan untuk Anak yang Mengalami Muntah, Jangan Sampai Salah Pilih!

Ilustrasi Anak Makan MPASI (Shutterstock/Edited By HerStory)

HerStory, Bekasi —

Orangtua pasti merasa khawatir saat si kecil muntah. Ada banyak faktor yang bisa menyebabkan anak jadi muntah, biasanya krena keracunan makanan, gastroenteritis (flu perut), dan infeksi.

Jika anak muntah, Moms perlu mengetahui jenis makanan apa yang sebaiknya diberikan untuknya. Jangan sembarangan memberi anak makanan. Selain itu, setelah muntah, jangan langsung memberikan anak makan. Biarkan perut anak beristirahat selama 30 menit sejak muntah. 

Nah, berikut makanan yang bisa Moms berikan pada anak setelah muntah.

ASI eksklusif

Jika si kecil masih menyusui secara ekslusif, Moms bisa memberikan ASI secara normal untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang setelah muntah.

Namun, jika si kecil terus memuntahkan ASI, coba susui dalam waktu yang lebih pendek, yaitu 5-10 menit setiap 2 jam. Setelah lebih dari 8 jam, si kecil bisa menyusu dengan waktu yang normal yang biasanya Momsberikan.

Anak yang sudah bisa mengonsumsi makanan

Jika anak sudah bisa mengonsumsi makanan, jangan berikan sesutua yang padat selama 24 jam setelah muntah pertama. Moms bisa memberikan makanan yang mudah dicerna seperti pisang, roting panggang, atau saus apel. Makanan tersebut memiliki rasa hambar yang bisa membantu anak untuk menjalani transisi menuju makanan normal.

Baca Juga: Musim Pancaroba, Waspada Muntaber pada Anak saat Liburan Sekolah, Ini Gejala yang Biasanya Muncul Moms

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan