Menu

Mudah Lupa? Sederet Makanan Sehat Ini Bisa Meningkatkan Daya Ingat, Wajib Coba!

12 Agustus 2020 09:53 WIB
Mudah Lupa? Sederet Makanan Sehat Ini Bisa Meningkatkan Daya Ingat, Wajib Coba!

Ilustrasi daya ingat otak. (Pixabay/hainguyenrp)

HerStory, Jakarta —

Sudah jadi rahasia umum bahwa rajin mengonsumsi makanan sehat dapat memberikan manfaat untuk tubuh. Makanan sehat diketahui dapat menyehatkan badan dan memperpanjang umur. Namun, tak hanya itu saja! Makanan sehat juga bisa meningkatkan daya ingat otak lho.

Kamu orang yang pelupa? Nah, sekarang kamu udah gak perlu khawatir akan jadi pelupa lagi deh! Dijamin bisa pertajam ingatan otak, coba konsumsi makanan sehat berikut ini ya:

Ikan

Ikan berminyak seperti tuna, mackerel, herring, lake trout, dan salmon adalah ikan terbaik yang mengandung omega3 dan omega6. Ikan-ikan ini diketahui sangat membantu dalam mempertahankan atau mendapatkan kembali jenis ingatan yang pernah dimiliki seseorang.

Ikan-ikan ini merupakan makanan sehat yang dapat meningkatkan ingatan seseorang. Makan ikan yang mengandung minyak baik ini dapat menurunkan risiko alami kelupaan. Jika sering lupa, itu dapat menyebabkan degenerasi mental atau demensia dan skenario terburuk bisa sebabkan penyakit Alzheimer.

Sayuran Berdaun Hijau

Sayuran kaya serat seperti brokoli, kangkung, bayam dan jenis berdaun hijau dan gelap lainnya sangat cocok untuk orang yang ingin menghindari gangguan mental dan dapat meningkatkan daya ingat. Makanan ini mengandung vitamin E.

Alpukat

Makanan lain yang dinilai memiliki beragam efek dalam mencegah defisiensi otak ini adalah alpukat yang juga kaya vitamin E dan C, serta memiliki kandungan antioksidan yang tinggi. Sangat menyenangkan mengetahui makanan sehat yang dapat menyelamatkan ingatan ini selalu tersedia untuk membantu tubuh dalam memerangi penyakit.

Buah Berries

Semakin banyak warna buahnya, semakin besar peluang buah tersebut untuk menjaga tubuh dari penyakit. Buah berries diketahui dapat meningkatkan daya ingat karena mengandung lebih banyak flavonoid yang dibutuhkan oleh tubuh.

Biji-bijian Utuh

Lebih baik mengonsumsi roti berwarna, nasi, dan biji-bijian agar tubuh mendapatkan yang terbaik dari serat dan karbohidrat yang baik. Makanan tersebut dapat menurunkan risiko tubuh mengalami gangguan kognitif yang mengarah pada penyakit Alzheimer.

Baca Juga: Bikin Masa Tua Makin Segar dan Aktif, Benarkah Sering Bercinta Bisa Pengaruhi Kesehatan Otak? Ternyata Oh Ternyata...

Baca Juga: Cegah Kerusakan Otak Sejak Dini Beauty! Ini 9 Rekomendasi Makanan Terbaik Biar Gak Cepat Pikun

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nada Saffana